5 Tanda Salat Diterima Allah Menurut Ustaz Adi Hidayat, Simak Penjelasannya!

Semua umat Islam tentu tahu salat merupakan amalan yang pertama kali dihisab di hari akhir nanti. Namun, apakah kita sudah tahu tanda salat diterima Allah SWT?

Hairul Alwan
Jum'at, 10 September 2021 | 09:15 WIB
5 Tanda Salat Diterima Allah Menurut Ustaz Adi Hidayat, Simak Penjelasannya!
Tangkapan layar Ustaz Adi Hidayat dari YouTube. [YouTube/Adi Hidayat Official]

SuaraBanten.id - Ustaz Adi Hidayat atau yang akrab di sapa UAH pernah memberikan ceramah tentang tanda salat diterima Allah SWT.

Semua umat Islam tentu tahu salat merupakan amalan yang pertama kali dihisab di hari akhir nanti. Namun, apakah kita sudah tahu tanda salat diterima Allah SWT?

Berikut pemaparan Ustaz Adi Hidayat terkait 5 tanda salat diterima Allah SWT.

Kata Ustaz Adi Hidayat, apabila sama sekali belum ada dari lima tanda yang didapatkan seseorang setelah salat, maka artinya belum diterima Allah SWT.

Baca Juga:Ceramah Ustaz Adi Hidayat Dikritik Warga NU: Dia berbohong Atas Nama Hasyim Asy'ari

Langsung saja yuk kita simak, apa sajakah 5 tanda salat seseorang diterima oleh Allah SWT yang dirangkum SuaraBanten.id berdasarkan kajian UAH?

Ilustrasi sholat, muslim, salat, orang islam solat pakai masker (elemen envato)
Ilustrasi sholat, muslim, salat, orang islam solat pakai masker (elemen envato)

1. Sifat dan Sikapnya baik
Menurut penceramah lulusan Tripoli, Libya, itu, ciri pertama salatt seseorang diterima Allah ialah perilakunya menjadi baik.

Untuk menjelaskannya, pria yang akrab disapa UAH itu lantas merujuk pada Alquran Surah Al Ankabut ayat 45.

“Satu orang yang salatnya benar pasti berdampak pada sifat dan sikap yang baik dalam kehidupan,” terang UAH.

2. Jiwanya Tenang
Kemudian ciri kedua ialah ketenangan jiwa akan didapatkan oleh orang yang salatnya diterima Allah SWT.

Baca Juga:Keajaiban Salat Dhuha, Waktu Melaksanakan dan Ayat yang Dibaca saat Salat

Ustaz Adi Hidayat merujuk pada Alquran Surah Taha ayat 14 untuk menjelaskan bahwa orang yang salatnya diterima akan mengingat Allah.

Ilustrasi salat di rumah, sholat, ibadah. [Shutterstock]
Ilustrasi salat di rumah, sholat, ibadah. [Shutterstock]

Itu karena jika senantiasa mengingat Allah setelah salat, maka jiwa kita akan menjadi lebih tenang dari sebelumnya.

“Orang yang salatnya bagus terdampak pada ketenangan jiwanya.”

3. Kemudahan Hidup, Termasuk Rezeki
Ustaz Adi Hidayat menjelaskan bahwa orang yang salatnya diterima akan mendapatkan kemudahan hidup hingga rezeki di mana ia merujuk pada Alquran Surat At Talaq ayat 2-3 dan Surah Al Baqarah ayat 2-3 pula.

“Orang yang salatnya benar akan mendapatkan kemudahan dalam hidupnya, termasuk kemudahan rezekinya.”

Ilustrasi salat, sholat, ibadah. [Shutterstock]
Ilustrasi salat, sholat, ibadah. [Shutterstock]

4. Doanya Mudah Terkabul
Doa yang mudah dikabulkan merupakan tanda keempat orang yang salatnya diterima Allah SWT.

Menurut Ustaz Adi Hidayat, hal tersebut dengan jelas disampaikan dalam Alquran Surah Ali Imron ayat 38-39.

“Orang yang sholatnya benar dijamin Allah doanya akan cepat dikabulkan.

5. Aktivitasnya Akan Sukses dan Bahagia
Seluruh aktivitas akan diberikan kesuksesan dan kebahagiaan merupakan tanda kelima orang yang diterima salatnya oleh Allah SWT, sebagaimana dijelaskan UAH berdasarkan Alquran Surah Al Mu’minun ayat 2-3.

“Orang yang salatnya benar sesuai Nabi menuntunnya, maka dijamin seluruh aktivitasnya akan melahirkan kesuksesan dan kebahagiaan,” tandas UAH.

Itulau 5 anda orang yang salatnya diterima Allah SWT. Tanda mana saja yang ada padamu?

Sebagai informasi, 5 tanda di atas terkadang tak semua bisa didapatkan. Namun, meskipun hanya satu saja, hal itu sudah lumayan daripada tidak sama sekali.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak