SuaraBanten.id - Selain tersedia berbagai tempat wisata, Provinsi Banten juga memiliki beberapa tempat nongkrong yang seru dan bisa dijadikan refrensi untuk kamu yang tegah berjalan-jalan atau merencanakan liburan ke Banten.
SuaraBanten.id mengulas 6 tempat nongkrong di Banten. Sebagain tempat nongkrong seru mempunyai desain yang unik. Bahkan ada tempat nongkrong yang lokasinya berada di perbukitan.
Jika kamu berkunjung ke Banten, kurang pas rasanya kalau belum mencoba nongkrong di Banten di beberapa tempat ini. 6 tempat nongkrong di Banten yakni, Bukit Waru Wangi, De Cafe, Kedai Sop Duren, Roti Bakar 88, Sobahollic Cafe dan Garden Coffee House
Tak usah berlama-lama, yuk kita simak ulasan tempat nongkrong di Banten yang dapat dijadikan alternatif untuk santai sejenak seperti di bawah ini.
Baca Juga:TEGAS! Wahidin Halim: Jika Ada Penularan, Pembelajaran Tatap Muka Disetop
1. Bukit Waru Wangi
Ada satu tempat nongkrong paling keren dan tentunya asik di Banten, yang terletak di sebuah bukit. Nah anti mainstream bukan tempat nongkrong satu ini, kamu dapat menikmati secangkir kopi dengan pemandangan hamparan savana bukit yang indah yang disebut dengan nama "Pondok Kopi Rangkong".
Tidak hanya bersantai melihat pemandangan, kamu juga dapat melakukan camping serta berenang di kolam yang ada di sana, juga berinteraksi dengan rusa serta aktivitas seru lainnya. Bukit Waru Wangi ini terletak di desa Bantarwangi, Kecamatan Cinangka, Serang, Banten. Kafe ini buka setiap hari pukul 08.00-17.00 kecuali hari selasa buka pukul 13.30-17.00
2. De Cafe
Tempat nongkrong asik lainnya yang ada di Serang,banten adalah De Cafe yang terletak di Jl. KH. Abdul Hadi, Cipare dengan konsep outdoor menciptakan suasana yang nyaman dengan duduk di atas beanbag yang super comfy. Sama halnya dengan kafe-kafe pada umumnya De Cafe juga menyajikan beragam hidangan yang didominasi menu griiled. De Cafe buka mulai pukul 17.00 WIB hingga 23.00 WIB untuk setiap harinya.
Baca Juga:Prakiraan Cuaca BMKG Pelabuhan Merak dan Daerah Pesisir Banten 6 September 2021
3. Kedai Sop Duren
Bagi pecinta duren tempat yang satu ini sepertinya cocok untuk jadi tempat nongkrong selanjutnya. Terletak di Jl. Ciwaru Raya, Cipare, Kecamatan.Serang, Kota Serang. Kedai ini cukup nyaman dan luas dengan bangunan yang terdiri dari dua lantai .
Tak hanya menyajikan sop duren tetapi kamu juga bisa mencicipi beragam menu lain seperti bakso ikan, cimol, serta cemilan lainnya.
4. Roti Bakar 88
Jajanan satu ini merupakan, makanan wajib yang hadir di tongkrongan. Ada roti bakar 88 yang terletak di Jalan Raya Cilegon No.Km.35, Drangong, Kecamatan Taktakan, Kota Serang yang menyajikan beragam menu roti bakar dan makanan lain seperti pancake, mie instant, hingga minuman.
5. Garden Coffee House
Garden Coffee House terletak di Jalan Ahmad Yani, No.130, Cipare, Kecamatan Serang, Sumur Pecung, Kecamatan serang, Banten. Garden Coffee house ini cukup instagramable, dengan interior furniture dominan berwarna merah.
Di kafe ini kamu bisa memilih untuk menikmati hidangannmu di dalam maupun outdoor. Terdapat berbagai menu makanan yang unik dan variatif di kafe ini seperti mie terbang,otak-otak Singapore, kebab, cireng bumbu rujak dan berama menu lainnya yang dapat menemani percakapanmu dengan teman-teman.
Garden coffee house juga kerap dijadikan tempat untuk acara-acara kecil. Kafe ini dibuka pada pukul 08.00-01.00
6. Sobahollic Cafe
Terletak di Jalan Karya Bakti 1 Komplek KPPN No.3 Serang Kota, Serang Sobahollic Cafe bisa jadi salah satu alternatif sebagai tempat nongkrong yang menyediakan beragam makanan Jepang dan Indonesia, dessert juga snacks.
Kafe ini buka mulai hari senin hingga minggu, pukul 11.00-22.00 untuk hari Senin-Kamis, dan 11.00-22.30 pada hari minggu, di hari Sabtu dibuka pukul 11.00-23.00 sedangkan di hari Jumat pukul 13.00-22.00
Meskipun tempatnya tidak terlalu besar, kafe ini memiliki suasana yang nyaman dan modern khas anak muda, ditambah dengan grafiti di dinding cafe membuat suasana lebih hidup.
Kontributor : Kiki Oktaliani