Ayah TKW Asal Tangerang Tulis Surat Terbuka untuk Jokowi, Isinya Memilukan

Saji Jamin adalah ayah dari Sanah, seorang TKW yang meninggal dunia di Madinah, tapi jasadnya tak kunjung dipulangkan ke Tanah Air

Bangun Santoso
Rabu, 03 Maret 2021 | 07:57 WIB
Ayah TKW Asal Tangerang Tulis Surat Terbuka untuk Jokowi, Isinya Memilukan
Presiden Jokowi / [SuaraSulsel.id / Sekretariat Presiden RI]

SuaraBanten.id - Saji Jamin, warga RT 02/01 Desa Klutuk, Kecamatan Mekar Baru, Kabupaten Tangerang memberanikan diri untuk menulis surat terbuka yang ditujukan untuk Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Saji Jamin adalah ayah dari Sanah seorang Tenaga Kerja Wanita (TKW) atau pekerja migran yang meninggal dunia di Madinah Arab Saudi pada 12 Desember 2020 lalu.

Dilansir dari Bantennews.co.id (jaringan Suara.com), berbagai upaya telah ditempuh agar jenazah putrinya dipulangkan ke Indonesia.

Di antaranya dengan menemui pihak Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Tangerang, Direktorat PWNI dan BHI Kementerian Luar Negeri hingga ke UPT BP2MI Serang.

Baca Juga:Momen Heroik Prajurit Selamatkan TKW Pasien Covid-19 yang Coba Bunuh Diri

Namun hingga kini, dirinya belum menerima kabar kepastian, kapan jenazah putrinya itu dipulangkan.

“Saya ingin agar secepatnya jenazah anak saya dapat dipulangkan ke Indonesia dan dimakamkan di kampung halaman,” ujarnya dengan nada sedih.

Untuk itu, dia menulis surat terbuka pada 24 Februari 2021 yang ditujukan kepada Presiden Jokowi. Surat terbuka itu berisi ungkapan hati Saji agar presiden dapat membantu pemulangan jenazah putrinya.

“Harapan saya dan keluarga, semoga Bapak Presiden Joko Widodo dapat membantu agar jenazah putri saya Sanah dapat dipulangkan dan dimakamkan di kampung halaman. Selanjutnya, kami sekeluarga juga memohon bantuan Bapak Presiden yang terhormat agar hak-hak anak saya yang belum diselesaikan selama bekerja di luar negeri dapat dibantu penyelesaiannya. Saya dan keluarga mohon maaf atas kelancangan telah menulis surat terbuka ini kepada Bapak Presiden. Atas dibukakannya pintu maaf, kami sekeluarga mengucapkan terima kasih,” demikian petikan surat terbuka yang dikirim Saji kepada Presiden Jokowi.

Berikut isi lengkap surat terbuka Saji Jamin yang ditujukan kepada Presiden Jokowi:

Baca Juga:TKW Asal Indramayu Hilang Kontak di Arab Saudi, Diduga Ditahan Majikan

Kepada Yang Terhormat Bapak Presiden Joko Widodo

Assalamualaikum Wr. Wb.
Semoga Bapak Presiden selalu sehat walafiat dan mendapat perlindungan Allah Swt.

Perkenalkan, saya adalah warga biasa. Nama saya Saji Jamin, warga RT 002 RW 01 Desa Klutuk, Kecamatan Mekar Baru, Kabupaten Tangerang Provinsi Banten.

Melalui surat terbuka ini, saya ingin mengungkapkan keluhan terkait kematian putri saya Sanah yang bekerja sebagai tenaga kerja wanita (TKW) pembantu rumah tangga di Madinah Arab Saudi.

Bapak Presiden, saya menerima kabar bahwa putri saya bernama Sanah dinyatakan telah meninggal dunia pada tanggal 12 Desember 2020 di rumah majikannya di Madinah.

Sejak itu, saya, istri saya dan keluarga sangat sedih dan terus berupaya agar jenazah putri kami dapat dipulangkan ke Indonesia agar bisa dimakamkan di kampung halaman.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini