Perayaan HUT Kabupaten Pandeglang Bakal Digelar Sederhana, Buntut Efisiensi Anggaran

Perayaan Hari Ulang Tahun atau HUT Kabupaten Pandeglang ke 151 Kabupaten Pandeglang kabarnya bakal digelar secara sederhana karena terdampak efisiensi anggaran.

Hairul Alwan
Kamis, 03 April 2025 | 17:56 WIB
Perayaan HUT Kabupaten Pandeglang Bakal Digelar Sederhana, Buntut Efisiensi Anggaran
Asda I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan (PemKesra) Setda Kabupaten Pandeglang, Donie Hermawan. [IST/Bantenews]

SuaraBanten.id - Perayaan Hari Ulang Tahun atau HUT Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten tahun ini atau tepatnya HUT ke 151 Kabupaten Pandeglang kabarnya bakal digelar secara sederhana.

HUT Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten bakal digelar sederhana lantaran terdampak kebiakan efisiensi anggaran dari pemerintah pusat.

Asda I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan (PemKesra) Setda Kabupaten Pandeglang, Donie Hermawan mengatakan, perayaan HUT Kabupaten Pandeglang pada tahun ini tak akan berlangsung seperti biasanya yang digelar dengan berbagai kegiatan.

Kebijakan efisiensi anggaran tersebut membuat Pemkab Pandelang kesulitan mencari dana untuk kegiatan tersebut. 

Baca Juga:Arus Mudik Lebaran 2025, 20 Titik Ruas Jalan Rusak di Pandeglang Diperbaiki

Karenanya, Pemkab Pandeglang memilih merayakan HUT Kabupaten Pandeglang secara sederhana dengan hanya melakukan ziarah ke makam bupati sebelumnya dan melaksanakan sidang paripurna.

Doni mengungkapkan, sidang paripurna yang biasanya digelar secara mewah dengan berbagai tamu undangan juga akan dilakukan secara sederhana dengan membatasi tamu undangan.

"Kegiatan ziarah ke makam almarhum Bupati Pandeglang terdahulu, itu rencana akan dilaksanakan pada 9 April mendatang dilanjutkan sidang paripurna pada 10 April 2025," ungkapnya dikutip dari Bantennews (jaringan Suarabanten.id), Kamis 3 April 2025. 

"Paripurna di DPRD Pandeglang tidak gebyar seperti tahun sebelumnya, itu pun tidak mengundang banyak orang. Kalau dulu kan banyak tamu undangan," katanya, Rabu (2/4/2025).

Usai sidang paripurna, Bupati Pandeglang bersama seluruh pegawai dan tamu undangan bertolak ke gedung Pendopo Bupati Pandeglang untuk melakukan makan bersama. 

Baca Juga:Heboh THR ASN Pandeglang Dibayar Pasca Lebaran, Sekda Angkat Bicara

Demi menghemat anggaran, makanan yang nantinya akan disantap bersama juga berasal dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada.

"Dilanjutkan acara papahare atau babacakan di Pendopo Bupati Pandeglang. Masing-masing dinas itu membawa makanan jadi kita makan bareng bersama di Pendopo," paparnya.

Untuk acara perlombaan, Pemkab Pandeglang hanya menggelar acara kebersihan bagi setiap instansi. Jadi, setiap dinas akan dinilai kantor mana yang memiliki kebersihan terutama bagian toilet.

"Kita hanya punya kegiatan perlombaan kebersihan di tiap dinas yaitu di masing-masing OPD menggelar acara kebersihan, terutama toiletnya itu yang harus paling bersih," pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, Presiden Prabowo Subianto berencana melanjutkan pemangkasan anggaran negara terus berjalan. Penghematan anggaran yang direncanakan dalam tiga tahap itu ditargetkan mencapai Rp 750 triliun.

Pada tahap pertama, pemangkasan yang sedang berlangsung mencapai Rp 300 triliun, sementara tahap kedua ditargetkan sebesar Rp 308 triliun. Namun, Prabowo belum mengungkapkan kapan tahap kedua ini akan dilaksanakan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini