SuaraBanten.id - Berita Populer SuaraBanten.id pada Kamis (20/10/2022), ada setelah mendapatkan serangan dari fans Leslar, Dewi Perssik tengah berada dalam situasi yang kurang mengenakkan. Terutama pasca dirinya memberikan komentar terkait persoalan KDRT.
Setelah diduga dialami oleh Lesti Kejora, KDRT memang menjadi topik yang paling banyak diperbincangkan. Namun Lesti memilih untuk mencabut laporan yang diberikan ke pihak kepolisian.
Ada juga, kabar Ayu Ting Ting dan Boy William yang berbaikan usai 4 tahun musuhan dan tak bertegur sapa menjadi salah satu kabar yang menyita perhatian publik. Ayu Ting Ting dan Boy William belum lama ini berpapasan dalam sebuah acara, saat itu Boy yang canggung untuk menyapa Ayu Ting Ting memutuskan untuk menatapnya beberapa saat hingga kemudian memeluknya.
Selain itu, kabar Dewi Perssik yang ternyata menjadi salah satu penggemar Bunda Corla juga tak kalah menyita perhatian. Dewi Perssik dalam sebuah video memparodikan ucapan dan goyangan Bunda Corla. Seperti diketahui live Bunda Corla belakangan selalu menarik perhatian, tak cuma netizen biasa, para centang biru bahkan ikut menyaksikan livenya.
1. Perusahaan Limbah Oli di Serang Resmi Ditutup, Dikeluhkan Warga Cemari Udara
PT Raja Goedang Mas yang merupakan perusahaan limbah oli di Lingkungan Kesuren, Kelurahan Sumur Pecung, Kota Serang ditutup Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Banten, Kamis (20/10/2022).
Penutupan perusahaan limbah oli itu dilakukan lantaran warga sekitar mengalami gangguan pernafasan dan harus dirawat di rumah sakit setempat.
2. Dewi Perssik Ngamuk Diserang Fans Leslar: Respect Gak Sama Perempuan Gak Punya Prinsip?
Setelah mendapatkan serangan dari fans Leslar, Dewi Perssik tengah berada dalam situasi yang kurang mengenakkan. Terutama pasca dirinya memberikan komentar terkait persoalan KDRT.
Setelah diduga dialami oleh Lesti Kejora, KDRT memang menjadi topik yang paling banyak diperbincangkan. Namun Lesti memilih untuk mencabut laporan yang diberikan ke pihak kepolisian.
3. Setelah Dari PAN dan Nasdem, Kini Wanda Hamidah Gabung ke Partai Golkar
Politikus Wanda Hamidah resmi bergabung sebagai kader partai Golkar, setelah sempat beberapa kali di partai politik lain.
"Saya kembali berpolitik dan masuk bagian dari partai tersebut dengan berbagai alasan yang sangat panjang saya memutuskan untuk bergabung ke Partai Golkar," kata Wanda saat acara Konsolidasi Nasional dan Bimtek Fraksi Partai Golkar se-Indonesia 2022 di Jiexpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (20/10/2022).
4. Dokter Cantik Ini Kasih Tips Makan Mie Instan Malam Agar Tidak Gendut, Fakta Dibaliknya Bikin Geleng-geleng
Menjaga berat badan agar tetap ideal memang membutuhkan usaha dan perjuangan. Cara yang sering dilakukan adalah dengan menjalankan diet tertentu atau melakukan gaya hidup sehat.
Gaya hidup sehat itu pun mengharuskan orang tersebut untuk menghindari berbagai jenis makanan terutama yang siap saji dan salah satunya adalah mie instan.
5. Ayu Ting-Ting dan Boy William Berpelukan Setelah 4 Tahun Musuhan, Dewi Perssik Parodikan Goyangan Bunda Corla
Kabar Ayu Ting Ting dan Boy William yang berbaikan usai 4 tahun musuhan dan tak bertegur sapa menjadi salah satu kabar yang menyita perhatian publik. Ayu Ting Ting dan Boy William belum lama ini berpapasan dalam sebuah acara, saat itu Boy yang canggung untuk menyapa Ayu Ting Ting memutuskan untuk menatapnya beberapa saat hingga kemudian memeluknya.
Selain itu, kabar Dewi Perssik yang ternyata menjadi salah satu penggemar Bunda Corla juga tak kalah menyita perhatian. Dewi Perssik dalam sebuah video memparodikan ucapan dan goyangan Bunda Corla. Seperti diketahui live Bunda Corla belakangan selalu menarik perhatian, tak cuma netizen biasa, para centang biru bahkan ikut menyaksikan livenya.