Dikatakan Ardi, masing masing RT atau saung memiliki kapasitas 6 hingga 7 orang. Bukan hanya itu, pihaknya juga memberikan fasilitas dua kolam renang hingga musholla.
"Ada kolam renang, ada musholla, live musik juga ada," tuturnya.
Menurutnya, dari berbagai menu khas sunda yang menjadi andalan adalah Empal Cobek, Gurame Asam Manis, Udang Bakar Madu hingga Kerang Oseng Pete. Harganya pun relatif terjangkau, mulai dari Rp41 ribu perpaket.
Berdasarkan penelusuran Suara.com, kampung kecil yang menyuguhkan makanan khas sunda tersebut baru saja resmi dibuka, Jumat (1/4/2022) dan berdiri diatas lahan seluas 7 meter persegi.
Kontributor : Firasat Nikmatullah