"Saya menyerahkan kepada pihak-pihak berwenang, saya laporkan perkembangan ini kepada presiden, tenaga kerja, menteri dalam negeri, departemen dan lembaga terkait, kapolri," kata Wahidin di kediamannya, Pinang, Kota Tangerang, Kamis (24/12/2021).
6. Presiden Buruh Desak Gubernur Banten Cabut Laporan, Mahasiswa: WH Tak Layak Jadi Gubernur
![Presiden KSPSI Andi Gani dan Presiden KSPI Said Iqbal memberi keterangan kepada awak media di Polda Banten, Selasa (28/12/2021). [Suara.com/Firasat Nikmatullah]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/12/29/13536-presiden-buruh.jpg)
Gubernur Banten membawa permasalahan aksi buruh hingga terobos ruangannya ke ranah hukum menjadi sorotan publik. Tebaru bahkan dua presiden serikat buruh yakni Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani dan Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal mendatangi Polda Banten untuk meminta penangguhan penahanan.
Baca Juga:Konflik Gubernur Banten Vs Buruh Berakhir, Wahidin Halim Cabut Laporan
Tak hanya dari kalangan buruh, upaya hukum WH terhadap buruh yang terrobos ruang kerja Gubernur Banten juga mendapat respon dari Ikatan Mahasiwa Cilegon (IMC), mahasiswa bahkan menyebut WH tak layak jadi gubernur atas lantaran telah mempidanakan buru. Yuk langsung saja kita baca selengkapnya dua berita tersebut dan tiga berita lain yang berkaitan.
7. Konflik Gubernur Banten Vs Buruh Berakhir, Wahidin Halim Cabut Laporan
![Gubernur Banten Wahidin Halim memberi keterangan pers usai sepakat berdamai dengan buruh, Selasa (4/1/2022). [Dok Biro Adpim Banten]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/01/04/18533-gubernur-banten-wahidin-halim-memberi-keterangan-pers-usai-sepakat-berdamai-dengan-buruh.jpg)
Konflik antara Gubernur Banten Wahidin Halim (WH) dengan buruh yang belakangan nekat terobos ruang kerja Gubernur Banten akhirnya berakhir.
Sebelumnya, Wahidin Halim melaporkan buruh yang berbuat anarkis dan melakukan pengrusakan saat masuk ke ruang kerjanya. Atas laporan tersebut sebanyak enam anggota buruh ditetapkan sebagai tersangka dan dua diantaranya ditahan.
Baca Juga:Tugu Pamulang Hampir Rampung Dibangun, Begini Penampakan Terbarunya