SuaraBanten.id - Provinsi paling Barat di Pulau Jawa adalah Provinsi Banten. Provinsi ini adalah daerah otonom yang terbentuk berdasarkan Undang Undang Nomor 23 Tahun 2000.
Provinsi Banten sebelumnya adalah bagian dari Provinsi Jawa Barat. Pada tanggal 18 Juli 1999 diselenggarakan deklarasi Rakyat Banten di Alun Alun Serang, kemudian Badan Pekerja Komite Panitia Provinsi Banten menyusun pedoman dasar serta Rencana Kerja dan Rekomendasi Komite Pembentukan Provinsi Banten.
Pada tanggal 4 Oktober 2000, Rapat Paripurna DPR RI mengesahkan RUU Provinsi Banten menjadi Undang Undang. Hari ini pun ditetapkan sebagai hari jadi Provinsi Banten.
Pada tanggal 18 November 2000 Provinsi Banten pun diresmikan dan pelantikan penjabat Gubernur H. Hakamudin Djamal sampai terpilihnya Gubernur Definitif.
Baca Juga:Prakiraan Cuaca BMKG 14 Desember 2021 Tangerang Banten
Berikut periode Gubernur sejak berdiri hingga sekarang :
1. Hakamudin Djamal sebagai penjabat Gubernur ( 2000 - 2002 ).
2. Djoko Munandar - Ratu Atut Chosiyah ( 2002 - 2005 ).
3. Ratu Atut Chosiyah sebagai Plt Gubernur Banten ( 2005 - 2007 ).
4. Ratu Atut Chosiyah - Masduki ( 2007 - 2012 ).
Baca Juga:Prakiraan Cuaca BMKG 14 Desember 2021 Pandeglang-Lebak Banten
5. Ratu Atut Chosiyah - Rano Karno ( 2012 - 2017 ).