SuaraBanten.id - Sahabat mendiang Ameer Azzikra, Syakir Daulay meyakini bahwa sahabatnya meninggal syahid. Ia yang ikut serta dalam proses pemakaman mengungkap jenazah Ameer Azzikra wangi .
Diketahui, Syakir Daulay juga ikut mengantar ke peristirahatan terakhir Ameer Azzikra. Ameer Azzikra meninggal dunia dimakamkan di Pondok Pesantren Az-Zikra, Bogor.
"Badannya wangi banget," ujar Syakir Daulay usai proses pemakaman. (29/11/2021).
Syakir Daulay meyakini tanda harum jenazah Ameer Azzikra merupakan salah satu tanda sahabatnya mati syahid.
Baca Juga:Ditinggal Ameer Azzikra, Alvin Faiz Curhat: Masih Berasa Mimpi Mer
"Mati syahid. Dalam memperjuangkan dakwah Abinya (Ustaz Arifin Ilham) juga," tutur adik Zikri Daulay ini.
Syakir juga menambahkan, wajah Ameer Azzikra tersenyum saat jasadnya dimandikan sebelum dikebumikan. "Ketika dimandikan juga senyum," lanjutnya.
Bisa dibilang kepergian Ameer Azzikra termasuk mendadak. Kepergiannya hanya terpaut beberapa bulan usai menikah dengan Nadzira Shafa. Karenanya, sahabat hingga orang terdekatnya masih tak percaya. Terlebih, semasa hidup Ameer tak pernah mengeluh sakit.
Lebih lanjut, Syakir Daulay juga mengaku sudah mendapat firasat meninggalnya Ameer Azzikra saat sahabatnya mendadak pamit kepadanya.
"Dia bilang 'Semoga bisa ketemu lagi'. Ya sebagai teman kan awalnya kami bercanda. Itu kalimat terakhirnya," tutur Syakir Daulay.
Baca Juga:Berang Disebut Lebih Baik Pindah Agama, Abu Janda: Gimana Kalau Kau Pindah ke Neraka?
Diketahui, Ameer Azzikra meninggal dunia Senin (29/11/2021) pukul 01.05 di RS EMC Sentul. Sebelum mengembuskan napas terakhirnya, Ameer dirawat akibat penyakit liver dan paru-paru.