Nasdem Targetkan Satu Kursi Setiap Dapil di Pemilu 2024

Ketua DPW, Sekretaris DPW hingga seluruh kader NasDem di Banten diminta berjuang mati-matian dalam pemilu nanti.

Dythia Novianty
Senin, 15 Maret 2021 | 10:31 WIB
Nasdem Targetkan Satu Kursi Setiap Dapil di Pemilu 2024
Rapat kerja wilayah (Rakerwil) DPW NasDem Banten. [Bantennews/Iyus]

SuaraBanten.id - Ketua Komando Teritorial Pemenangan DPP NasDem Wilayah 1 DKI dan Banten, Effendi Choirie menginstruksi para anggotanya lebih fokus pencapaian satu kursi setiap dapil pada Pemilu 2024.

“Dulu kita punya satu kursi untuk DPR RI di dapil 3. Tapi sekarang hilang. Ke depan kita berjuang, meinimal setiap dapil ada satu kursi, dan ini perintah DPP,” ujarnya dilansir laman Bantennews, Senin (15/3/2021).

Dirinya menegaskan, Ketua DPW, Sekretaris DPW hingga seluruh kader NasDem di Banten untuk berjuang mati-matian dalam pemilu nanti.

“Minimalnya setiap dapil satu (kursi), untuk RI berati ada tiga (kursi). Untuk provinsi setiap dapil ada satu dari 10 dapil, berarti ada 10 kursi di provinsi," terang dia.

Baca Juga:Politikus Partai NasDem Desak Moeldoko Mundur dari KSP

Effendi juga menjelaskan bahwa di kabupaten/kota minimal juga satu kursi setiap dapil.

"Itulah yang menjadi fokus kita. Jadi semua dilakukan, konsolidasi, kaderisasi, program aksi, itu semua menuju ke sana,” tegasnya.

Untuk mencapai target itu, lelaki yang akrab disapa Gus Choi itu meyakini dengan perkuatan internal melalui konsilidasi, mempercepat kaderisiasi, hingga menawarkan program aksi kepada masyarakat.

“Nah, setelah kekuasaan kita dapatkan. Maka cita-cita Nasdem untuk merestorasi negeri ini bisa terwujud,” ujarnya.

Selain itu, meski Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasional Demokrat (NasDem) menjagokan Edi Ariadi maju pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten 2024 mendatang, NasDem juga membuka peluang bagi tokoh lainnya untuk maju di Pilgub mendatang.

Baca Juga:NasDem Harapkan Kemelut Demokrat Selesai dengan Baik dan Elegan

“NasDem ini partai inklusif, terbuka. Jadi (kami) tetap membuka kesempatan kader-kader terbaik di luar partai. Tapi untuk (internal) NasDem itu ketua DPW,” katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini