SuaraBanten.id - Pasangan nomor urut tiga Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan mempertanyakan program Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) seperti apa yang efektif untuk dijalankan di Kota Tangerang Selatan.
Pertanyaan petahana tersebut dilontarkan kepada pasangan nomor urut dua Siti Nur Azizah-Ruhamaben dalam acara debat kandidat Pilkada 2020 yang disiarkan KompasTV, Minggu (22/11/2020) malam.
"Kita sedang bangun gedung UMKM 10 lantai di Serpong. Ke depan gedung ini untuk pelatihan, workshop,dan promosi digital. Hal ini sangat bagus memajukan UMKM, pertanyaan kami bagaimana program Anda lima tahun ke depan?" tanya Pilar Saga Ichsan.
Pertanyaan tersebut pun langsung dijawab lugas oleh Siti Nur Azizah.
Baca Juga:Debat Pilkada Tangsel: Kaum Disabilitas Jadi Prioritas Paslon
Azizah menyebutkan perlu ada dukungan regulasi keberpihakan anggaran untuk mendukung pengembangan UMKM ke depannya.
"Untuk itu, kami sendiri punya program Setuju Ibu karena Tangsel harus menjadi kelas dunia yang mendorong semnagat interpartnership. Dan ini yang harus didukung dengan anggarannya," jawabnya.
Azizah melanjutkan, UMKM di Tangsel juga harus mengangkat di tingkat global.
Hal ini, kata dia, perlunya ada pelatihan yang secara berkelanjutan sehingga memiliki kemampuan.
"Pelatihan terhadap UMKM juga harus diproritaskan. Hal ini terpenting agar klaster ekonomi masyarakat bisa mengangkat UMKM di Tangsel," sebutnya.
Baca Juga:Putri Wapres Bakal Revitalisasi Pendidikan Berkarakter dan Maju di Tangsel
Selepas itu, Azizah kembali meyakinkan bahwa programnya juga akan mengedepankan UMKM agar produknya diterima minimarket se-Kota Tangsel ke depannya.
"Ke depan juga diharapkan bagaimana UMKM bisa diterima di minimarket di Tangsel. Itu akan kita lakukan," paparnya.
Diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang Selatan menggelar debat kandidat Pilkada 2020, Minggu (22/11/2020).
Tema debat pada Pilkada Tangsel ini, yakni “Mewujudkan Masyarakat Tangsel yang Sehat, Berkarakter, Maju dan Sejahtera”.
Pilkada Tangsel 2020 bakal dilaksanakan Rabu, 9 Desember mendatang. Ada tiga pasangan calon yang bertarung dalam kontestasi lima tahunan itu.
Mereka yakni, nomor urut satu Muhamad-Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, nomor urut dua Siti Nur Azizah-Ruhahamaben, dan nomor urut tiga Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan.
Kontributor : Ridsha Vimanda Nasution