Sebelum Tusuk Syekh Ali Jaber, Alpin Kesurupan saat dengar Ayat Al Quran

Bahkan sering kesurupan setiap mendengar suara azan.

Pebriansyah Ariefana
Minggu, 20 September 2020 | 20:02 WIB
Sebelum Tusuk Syekh Ali Jaber, Alpin Kesurupan saat dengar Ayat Al Quran
Alpin Andria, Pelaku Penusukan Syekh Ali Jaber (ist)

SuaraBanten.id - Yayat Rohayati, ibunda dari Alpin Andrian mengaku anaknya sering kesurupan setiap mendengar suara azan. Bahkan kerusurapan Alpin Andrian itu juga terjadi saat tengah mendengar suara lantunan ayat suci Al Quran.

Hal tersebut sering terjadi saat psikologis Alpin terganggu. Saat itu tahun 2015. Yayat Rohayati ke Hongkong meninggalkan suami dan anaknya itu.

Psikologis Alpin diklaim makin parah saat hubungan rumah tangga Yayat dan suaminya mulai goyah.

"Alpin tambah sakit, suka kayak kesurupan kalau mendengar azan atau mengaji, merasa bising, panas dan terganggu," sambung Yayat.

Baca Juga:Alpin Sang Penusuk Syekh Ali Jaber Stress Sejak Ditinggal Ibunya Jadi TKI

Yayat menceritakan hal tersebut diungkapkannya di channel YouTube Lampung TV, Jumat (18/09/2020) kemarin.

Hingga artikel ini diturunkan, keterangan ibunya Alfin yang ditayangkan di YouTube Lampung TV itu sudah ditonton sampai 200 ribu kali.

Ribuan komentar dari warganet pun juga membanjiri kolom komentar unggahan tersebut.

"Jangan bohong ibu ingat adzab Allah SWT sangat pedih," kata Siswa*** meragukan keterangan ibu Alfin.

"Hanya Kepada Allah semua kita akan kembali dan akan mempertanggung jawabkan semua perbuatan yg kita lakukan, sesungguhnya Allah mengetahui apa yang ada dalam hati manusia," tulis pemilik akun AKBP Fadh**

Baca Juga:Cek Fakta: Benarkah Penusuk Syekh Ali Jaber Dibiayai Megawati dan PKI?

"Andai kejadian ini menimpa saudara Alfin, apa yang akan terjadi. Ini zaman pendustaan dan zaman PEMBODOHAN PUBLIK!" celoteh warganet lainnya dengan akun Hendr**

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini