SuaraBanten.id - Aksi nekat diduga dilakukan Sutanto (38) yang dituding telah membakar rumah Herman (35) yang berada di Kelurahan Pisangan, Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Provinsi Banten pada Selasa (4/8/2020) sekitar pukul 02.00 WIB dini hari.
Dilansir dari Bantennews.co.id (jaringan Suara.com), berdasarkan keterangan kakak korban, Andi, Sutanto membakar rumah Herman lantaran adiknya itu dituding membawa istrinya ke Bandung tanpa sepengetahuannya.
Menurut Andi, Herman merupakan mantan suami istri pelaku pembakaran. Adiknya itu sudah bercerai tiga tahun yang lalu. Namun Sutanto menuding Herman lah yang membawa kabur istrinya itu.
Kenyataannya, kata Andi, istrinya ke Bandung menuju rumah kontrakannya yang di situ tanpa ditemani siapa pun.
Baca Juga:Tak Puas Pelayanan Istri, Jadi Alasan Satpam Gerayangi Anak Tetangga
“Jadi sebelum kejadian, Sutanto ini neror lewat pesan WA bahwa dia akan bakar rumahnya karena sudah bawa istrinya itu ke Bandung. Adik saya sendiri tahu hal itu, tapi dia gak pernah dibuka pesan WA-nya. Males lah, kata dia paling masalah itu lagi," ujar Andi, Selasa (4/8/2020).
Menurut Andi, akibat kejadian itu, ibu, adiknya (Herman) dan Kesya (11) anak Herman, mengalami luka bakar yang cukup serius. Pada saat kejadian, ketiganya sedang berada di dalam rumah.
“Jadi pada saat api membesar itu yang pertama ngerasain itu ibu saya. Dia di tangannya sudah ada api. Lalu Herman pun mukanya kebakar. Saat itu Herman sempat menyelamatkan Kesya yang kakinya sudah terbakar. Alhamdulillah ketiganya selamat,” ungkapnya.
Mengetahui api sudah membesar, Andi pun meminta pertolongan warga untuk memadamkan api. Hingga berselang 30 menit kemudian api berhasil dipadamkan.
“Saya gak sempat manggil Damkar, takutnya kan kalau nunggu Damkar api sudah sangat membesar. Jadi minta bantuan warga saja,” ujar Andi.
Baca Juga:Kronologi Aksi Bejat Oknum Satpam di Tangerang Gerayangi Anak Tetangga
Saat ini, kata dia, adiknya sudah dibawa ke Rumah Sakit Gatot Soebroto. Sementara Ibu dan anak Herman dirawat di RS Hermina Ciputat.
- 1
- 2