SuaraBanten.id - Warga Desa Tanjung Jaya, Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang yang hilang karena terseret ombak di Perairan Tanjung Lesung ditemukan selamat.
Saat ditemukan, Rosad (36) berada di Bagang Tancap milik nelayan yang di sekitar Pulau Liwungan. Korban ditemukan nelayan yang tengah mencari ikan di sekitar Pulau Liwungan pada pukul 10.30 WIB.
Saksi mata sekaligus nelayan yang menemukan Rosad, Nanang (38) mengaku tak mengira sosok yang melambaikan tangan padanya adalah orang hilang.
“Dia (korban) ketemunya karena melambaikan tangan, itu Bagang milik saudara kirain saya saudara saya mau minta tolong saya dekati dia bilang minta diantar ke Tanjung Lesung. Perahunya juga masih ada disitu (di Bagang Tancap) dengan keadaan terbalik,” terang Nanang, Selasa (2/11/2020).
Kepada Bantennews (jaringan Suara.com), Nanang menuturkan, kronologi berawal saat kapal yang ia tumpangi mengalami mati mesin.
Saat itu, mendadak ombak tinggi menerpa hingga membuat kapalnya terbaik. Saat itu, kata Rosad, ia berusaha meraih perahu yang terbalik sembari pasrah mengikuti arus hingga sampai ke lokasi itu.
“Itu mati mesin terus kena ombak, perahunya kebalik habis itu saya ngikuti arus aja dan ketemu Bagang. Saya nyari orang terus ketemu pak Nanang. Itu tadi naik ke Bagang, Bagangnya kosong lagi engga ada orang, semalaman di Bagang,” jelas Nanang.
Ditemui terpisah, salahs eorang anggota SAR setempat membenarkan adanya penemuan korban yang sebelumnya dalam pencarian.
“Kami Tim SAR Gabungan berhasil menemukan saudara Rosad dalam keadaan selamat, sekarang kami serahkan pak Rosad pada pihak keluarganya,” kata Indra.
Baca Juga: Lagi Ngopi, Komplotan Pencuri Wisata Ziarah Banten Lama Diringkus Polisi
Berita Terkait
-
Potensi Gelombang Hingga 6 Meter, BPBD Banten Minta Nelayan Lebak Waspada
-
Penghasilan Sopir Pick-up Tak Cukupi Keluarga, Dua Pria Nekat Mencuri Motor
-
Lagi Ngopi, Komplotan Pencuri Wisata Ziarah Banten Lama Diringkus Polisi
-
Dihantam Ombak, Nelayan Pandeglang Hilang di Perairan Tanjung Lesung
-
Puluhan Bagan Nalayan Pandeglang Hancur Diterjang Ombak
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 5 Halaman 112: Bedah Tuntas Singkatan dan Akronim
-
Pengeroyok Staf KLH dan Wartawan di Serang Divonis 7 Bulan Penjara, Lebih Ringan dari Tuntutan Jaksa
-
Konsumsi Susu RI Rendah, Media Diminta Berperan Lewat Anugerah Jurnalistik 2026
-
Siapa Pelakunya? Teka-teki Pembongkaran Makam Warga di Jawilan, Polisi Buru Jejak yang Tertinggal
-
Horor di TPU Kampung Gardu: Makam Dibongkar Orang Tak Dikenal, Tengkorak Raib