Marc Klok Minta Liga 1 Kembali Bergulir Jelang Piala AFF 2022, Ungkap Alasan Kuat Ini

Marc Klok berharap kompetisi segera digelar secepatnya karena para pemain butuh laga kompetitif untuk berada di kondisi kebugaran yang bagus.

Hairul Alwan
Rabu, 02 November 2022 | 13:41 WIB
Marc Klok Minta Liga 1 Kembali Bergulir Jelang Piala AFF 2022, Ungkap Alasan Kuat Ini
Gelandang Timnas Indonesia, Marc Klok melakukan selebrasi setelah mencetak gol penyama kedudukan kontra Curacao dalam laga persahabatan FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Curacao di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Sabtu (24/9/2022) malam WIB. [Twitter/@PSSI]

SuaraBanten.id - Gelandang naturalisasi asal Belanda, Marc Klok berharap Liga 1 bisa bergulir lagi jelang Piala AFF 2022 akhr Desember mendatang.

Seperti diketahui, Liga 1 masih dihentikan pasca tragedi Kanjuruhan yang menewaskan ratusan sporter tersebut. Pemberhentian itu hingga kini masih belum diketahui berlangsung hingga kapan.

Sementara, Timnas Indonesia bakal segera tampil di Piala AFF 2022. Tentunya Skuad Garuda bakal di isi oleh bintang kompetisi Liga 1 serta para pemain abroad.

Karenanya, Marc Klok berharap kompetisi segera digelar secepatnya karena para pemain butuh laga kompetitif untuk berada di kondisi kebugaran yang bagus.

Baca Juga:Hantam Moldova, PSSI Harap Timnas Indonesia U-19 Makin Siap Hadapi Piala Dunia U-20 2023

"Harapan saya secapatnya bisa kembali digelar lagi, termasuk untuk tim nasional. Karena pemain harus segera kembali berada di kondisi kebugaran yang bagus," kata Marc Klok dikutip dari situs resmi Persib Bandung.

"Karena kami akan bertanding di Piala AFF Desember nanti. Kami perlu sepak bola yang kompetitif secapatnya," imbuh pemain asal Belanda itu.

Marc Klok juga menyebut banyak pihak yang bergantung dari kompetisi. Ia berharap para pemangku jabatan bisa menemukan solusi untuk saat ini.

"Ada banyak pihak yang terlibat dan mereka harus duduk bersama untuk menemukan apa solusi terbaik,” ujarnya.

Solusi terbaik memang dibutuhkan agar kompetisi tak hanya cuma berlanjut saja. Akan tetapi, juga bisa memberikan perubahan usai tragedi Kanjuruhan.

Baca Juga:Amini Shin Tae-yong, Rabbani Tasnim Akui Timnas U-19 Sempat Hilang Fokus Sebelum Gasak Moldova 3-1

Diketahui, Timnas Indonesia tergabung di Grup A Piala AFF 2022 bersama Thailand, Filipina, Kamboja, dan pemenang playoff antara Brunei atau Timor Leste. Kemudian di Grup B terdapat Vietnam, Malaysia, Myanmar, Singapura, serta Laos.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini