Mesin ATM di Margagiri Kabupaten Serang Dibobol Maling, Uang Ratusan Juta Raib

Aksi pencurian atau pembobolan mesin ATM tersebut menyebabkan uang ratusan juta raib.

Andi Ahmad S
Sabtu, 26 Maret 2022 | 18:54 WIB
Mesin ATM di Margagiri Kabupaten Serang Dibobol Maling, Uang Ratusan Juta Raib
Ilustrasi penampakan mesin ATM dibobol maling. [Suara.com/Aziz]

SuaraBanten.id - Mesin ATM dibobol maling di dalam Minimarket, tepatnya di Margagiri, Kecamatan Bojonegara, Kabupaten Serang, Banten.

Aksi pencurian atau pembobolan mesin ATM tersebut menyebabkan uang ratusan juta raib.

Sama seperti modus sebelumnya, mesin ATM dirusak menggunakan mesin las. Diduga peristiwa itu terjadi pada Sabtu (26/3/2022) dini hari.

Saat ini polisi masih melakukan penyelidikan kasus pembobolan ATM milik Bank bjb itu.

Baca Juga:Mulai Berkurang, Kasus Aktif Covid-19 di Lebak Tersisa 96 Orang

Kasat Reskrim Polres Cilegon, AKP Arief Nazaruddin Yusuf membenarkan terkait pembobolan tersebut, dan saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait kasus kejahatan itu.

“Tim penyidik sudah ke lokasi melakukan olah TKP. Sekarang masih dalam penyelidikan,” ucapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini