Diduga Depresi Warga Merak Cilegon Bakar Rumahnya Sendiri

Kebakaran rumah tersebut diduga sengaja dilakukan oleh pemilik rumah berinisial HR (36) lantaran depresi.

Hairul Alwan
Kamis, 30 September 2021 | 07:13 WIB
Diduga Depresi Warga Merak Cilegon Bakar Rumahnya Sendiri
Kebakaran rumah di Linkungan Medaksa Seberang, Kecamatan Pulomerak, Rabu (29/9/2021) malam. [IST]

SuaraBanten.id - Kobaran api melalap salah satu rumah yang berada di Lingkungan Medaksa Sebrang, Kecamatan Pulomerak, Kota Cilegon, Rabu (29/9/2021) malam.

Kebakaran rumah tersebut diduga sengaja dilakukan oleh pemilik rumah berinisial HR (36) lantaran depresi.

Dikonfirmasi terkait kebakaran tersebut, Kasi Operasi Kesiapsiagaan dan Pemadaman pada Dinas Pemadaman Kebakaran dan Penyelamatan Kota Cilegon, Nanung Eko Siswanto menuturkan peristiwa kebakaran itu diduga karena pemilik rumah depresi sehingga membakar kediamannya sendiri.

“Informasi di lapangan, rumahnya sengaja dibakar karena pemilik rumah depresi,” ujar Eko dikonfirmasi wartawan.

Baca Juga:Prakiraan Cuaca BMKG 30 September 2021 Serang-Cilegon Banten

Kata Nanung, asal mula api diketahui berasal dari kamar pelaku sebelum akhirnya menjalar ke ruangan lain. Api cepat menjalar karena bangunan terbuat dari material semi permanen. Beruntung, tak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut.

“Api tidak sampai ke bangunan rumah yang lainnya,” jelasnya.

Dalam pemadaman tersebut, Dinas Pemadaman Kebakaran dan Penyelamatan Kota Cilegon menerjunkan tiga unit pemadam dengan kapasitas 5.000 liter air. Ditambah satu unit pemadam dari PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Utama Merak.

“Tidak lama kemudian api berhasil kita padamkan. Untuk kerugian masih dihitung. Pelakunya sudah dibawa ke Mapolsek Pulomerak,” imbuhnya.

Baca Juga:Waduh! Oven Tembakau di Klaten Terbakar hingga Rugi Rp 50 Juta, Ini Kronologinya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini