SuaraBanten.id - Siap-siap, rumah warga Kota Tangerang yang melaksanakan mudik Lebaran Idul Fitri 2021/1442 Hijriyah bakal didatangi dan dites Covid-19 oleh petugas kesehatan puskesmas.
Upaya tes warga mudik untuk antisipasi lonjakan penularan Covid-19 pasca libur lebaran. Dinkes siapkan 20 ribu Swab Antigen dan kantung GeNose.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang Liza Puspadewi mengatakan, pemeriksaan warga mudik akan dilakukan selama 14 hari ke depan. Pemberlakuan tes dilakukan untuk meminimaliris risiko penyebaran virus corona terhadap masyarakat.
Swab antigen dan tes GeNose masih akan terus berlangsung secara masif. Disisi lain, seluruh Puskesmas juga membuka layanan swab gratis untuk warga setempat.
Baca Juga:Tenaga Pendidik di Kota Tangerang Akan Divaksin Dalam Waktu Dekat
Serta melakukan swab secara door to door atau mendatangi langsung rumah warga Kota Tangerang dengan sasaran mereka yang pulang mudik, atas data laporan RT/RW setempat.
“Ini tidak bisa dilakukan dengan satu pihak saja. Dengan itu, saya berharap seluruh masyarakat Kota Tangerang untuk koperatif mengikuti tes swab baik di Rumah Sakit, Puskesmas, maupun di lokasi swab pusat keramaian yang digelar Pemkot Tangerang. Semua dilakukan secara gratis, baik antigen, pcr maupun GeNose,” pungkasnya.