Bikin Haru, Rafathar Doa Begini Saat Diberitahu Nagita Hamil Adiknya

"Makasih yah buat yang sudah doain mamah sama adek Aa," ucap Rafathar Malik Ahmad.

Hairul Alwan
Sabtu, 17 April 2021 | 08:35 WIB
Bikin Haru, Rafathar Doa Begini Saat Diberitahu Nagita Hamil Adiknya
Rafathar saat mengisi podcast di YouTube. - (YouTube/RansEntertainment)

SuaraBanten.id - Usai diberitahu Nagita Slavina tengah mengandung adiknya, Rafathar Malik Ahmad langsung memanjatkan doa agar sang ibunda Nagita Slavina dan adiknya selalu dalam keadaan sehat.

Rafathar yang masih berusia lima tahun itu mengucap harap agar sang ibunda dan janin adiknya baik-baik saja hingga lahir nanti.

"Ya Allah semoga mamah sama adek Aa sehat sampai sudah lahir sama Aa dan bisa main bareng Aa. Amin," kata Rafathar Malik Ahmad di akun YouTube Rans Entertainment pada Jumat (16/4/2021).

Rafathar juga mengucap terima kasih kepada semua pihak yang terus mendoakan kehamilan sang ibunda.

Baca Juga:Cium Kaki Bocah Hafiz Al Quran, Syekh Ahmad Al-Misry: Kaki Penuh Kemulian

"Makasih yah buat yang sudah doain mamah sama adek Aa," ucap Rafathar Malik Ahmad.

Raffi Ahmad, Nagita Slavina, dan Rafathar. (Instagram/@raffinagita1717)
Raffi Ahmad, Nagita Slavina, dan Rafathar. (Instagram/@raffinagita1717)

Seperti diketahui, pengasuh Rafathar Malik Ahmad, Lala mengungkap bahwa putra Raffi Ahmad itu begitu menginginkan kehadiran seorang adik.

Si kecil selalu berdoa ketika salat agar ibunya segera mengandung. Rafathar Malik Ahmad merasa kesepian mengingat keluarga Nisya Ahmad akan pindah ke rumah baru.

Di sisi lain, kehamilan ini juga begitu dinantikan oleh Nagita Slavina maupun Raffi Ahmad. Tak heran saat dinyatakan hamil, keduanya sangat bahagia hingga menangis haru.

Nagita Slavina sendiri sebetulnya sempat hamil anak ke-2 di awal 2020. Momen itu terjadi setelah dia pulang jalan-jalan keliling dunia.

Baca Juga:Hamil Anak Kedua, Nagita Slafina Nangis Bombay

Sayangnya dia mengalami keguguran di usia kandungan yang masih muda.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini