Sultan Andara Raffi Ahmad Beli Cilegon United, Begini Kronologi Lengkapnya

Suara Banten.id merangkum kronologi lengkap terkait awal mula penjualan Cilegon United hingga berubah nama menjadi Rans Cillegon FC

Hairul Alwan
Kamis, 01 April 2021 | 13:17 WIB
Sultan Andara Raffi Ahmad Beli Cilegon United, Begini Kronologi Lengkapnya
(Kiri Ke Kanan) Presiden Rans Cilegon FC Rafi Ardian, Dewan Pengawas Rans Cilegon FC Yudi Aprianto, Presiden Direktur Prestige Motorcars Rudy Salim, Artis dan Chairman Rans Cilegon FC Raffi Ahmad, Pelatih Bambang Nurdiansyah dan Manager Rans Cilegon FC Hamka Hamzah saat peluncuran tim Rans Cilegon FC di Jakarta Utara, Rabu (31/3/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]

SuaraBanten.id - Heboh kabar Raffi Ahmad beli Cilegon United FC mulai terang benderang. Suara Banten.id mencoba merangkum kronologi lengkap terkait awal mula penjualan Cilegon United hingga berubah nama menjadi Rans Cillegon FC.

1. Heboh Raffi Ahmad Beli Cilegon United Viral di Medsos

Warga Banten khususnya Kota Cilegon dihebohkan dengan kabar Artis yang sering dijuluki Sultan Andara, Raffi Ahmad membeli Cilegon United.

Kabar club yang sudah melenggang di Liga 2 itu dibeli Raffi Ahmad setelah di unggah di beberapa media sosial Banten.

Baca Juga:Terungkap, Penghubung Cilegon United Dijual ke Raffi Adalah Hamka Hamzah

Bebeberapa akun instagram seperti @fesbukbanten @bantenraya @info_cilegon dan berbagai akun instagram lainnya.

Pantauan SuaraBanten.id hingga sekira pukul 09.31 info tersebut yang baru diunggah beberapa menit sudah mendapat like yang cukup banyak.

pada akun @info_cilegon mendapat like sebanyak 1.788, @bantenraya 127 like, @fesbukbanten 196. postingan tersebut juga benyak dikomentari oleh para netizen.

Unggahan Raffi Ahmad [Instagram/@raffinagita1717]
Unggahan Raffi Ahmad [Instagram/@raffinagita1717]

Dugaan itu semakin menguat saat akun pribadi Suami Nagita Slavina, Raffi Ahmad mengunggah foto dengan Ketua Cilegon United FC Yudi Apriyanto dan rekannya sambil memegang map kuning bertulisan Cilegon United FC lengkap dengan gambar logonya.

Raffi Ahmad menuliskan caption singkat namun para netizen menilai postingan tersebut mengisyaratkan bahwa kabar yang beredar itu benar.

Baca Juga:Hamka Hamazah Buka Suara Soal Cristian Gonzales

"Mohon doanya..... Bismillah (Dilengkapi emot tangan, love dan bendera Indonesia)," tulis Rafii Ahmad lewat akun @Raffinagita1717.

Postingan tersebut langsung diserbu like para netizen hingga mencapai 201.992 dan dikomentari 1.753 netizen.

banyak yang berharap kabar tersebut benar dan menaruh harapan kepada Raffi Ahmad. "Semoga bisa memajukan sepak bola di Kota Cilegon yah A. Bismillah diangkat jadi adik," tulis akun @info_cilegon.

Banyak juga yang mengucapkan selamat dalam postingan itu. "Aiiih mantaaab, sukseees brooo @Raffinagita1717," tulis @radotvalent

sebangian netizen mengomentari Cilegon United bakal kebanjiran sponsor pasca dibeli Raffi Ahmad. "Waaah jadi kaya MU nih Cilegon United pasti banyak sponsor gede. Mantap aa Raffi. rekrut saya dong (diakhiri dengan emot ketawa)," tulis @djayadiningrat.

Hingga berita ini diturunkan Ketua Cilegon United FC Yudi Apriyanto masih belum bisa dikonfirmasi terkait kabar tersebut. Saat dihubungi SuaraBanten.id nomor Yudi dalam keadaan tidak aktif.

2. Wali Kota Cilegon Helldy Agustian Pertanyakan Cilegon United Dijual ke Raffi Ahmad

Kabar Raffi Ahmad beli CU FC atau Cilegon United Footbal Club masih membuat warga Banten khususnya Kota Cilegon heboh.

Anehnya kabar Cilegon United FC yang dibeli oleh Sultan Andara Raffi Ahmad ini belum sampai kepada Wali Kota Cilegon Helldy Agustian.

Wali Kota Cilegon Helldy Agustian mengaku Pemkot Cilegon belum mendapat laporan apapun terkait kabar lepasnya Cilegon United FC yang dibeli suami Nagita Slavina itu.

Helldy Agustian saat memberi dukungan kepada Cilegon United FC [Ist]
Helldy Agustian saat memberi dukungan kepada Cilegon United FC [Ist]

“Ngga bisa begitu (dilepas begitu saja-red), karena kan pada saat pendiriannya ada dana pemerintah di situ dan dana industri yang membantu. Bantuan pemerintah itu ada, yang saya dengar seperti itu,” ujar Wali Kota Cilegon Helldy Agustian seperti dikutip dari BantenNews.co.id-Jaringan SuaraBanten.id, Senin (29/3/2021).

Wali Kota Cilegon Helldy pun meminta awak media untuk mendapatkan informasi menyangkut bantuan APBD tersebut dari Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Cilegon, Teten Hertiaman.

“Coba nanti kroscek ke Kepala Dinas deh (Dispora). Kemarin saya kroscek, dia (Kepala Dispora) bilang ada bantuan (hibah dari APBD) Cilegon,” kata Wali Kota Cilegon Helldy.

3. Kabar Pemkot Cilegon Beri Hibah Rp8 Miliar untuk Cilegon United

Beri Hibah Rp8 Miliar, Pemkot Tak Tahu Cilegon United Dijual ke Raffi Ahmad

Beri Hibah Rp8 miliar, Pemkot Cilegon tak tahu Cilegon United FC Dijual ke Raffi Ahmad.

Belakangan dikabarkan Raffi Ahmad beli Cilegon United FC.

Parahnya, kabar Cilegon United FC dijual ke Sultan Andara Raffi Ahmad itu bahkan tidak diketahui oleh Pemkot Cilegon sama sekali

Besaran dana hibah sebesar Rp8 miliar yang diberikan ke Cilegon United FC itu terungkap dari pernyataan Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Cilegon Abdul Salam Salim.

Raffi Ahmad beli Cilegon United. (Instagram @abrar_aabs)
Raffi Ahmad beli Cilegon United. (Instagram @abrar_aabs)

Abdul Salam Salim mengungkapkan, pada saat awal pendirian Cilegon United FC, APBD Cilegon sudah menggelontorkan bantuan hibah sekira Rp8 miliar yang dikeluarkan secara bertahap melalui PSSI.

“Pada saat itu CU (Cilegon United FC) di Divisi III tahun 2015 kita keluarkan bantuan Rp3 miliar untuk gaji pemain, transportasi dan uang makan. Nah untuk dapat lolos ke Divisi II Liga Nasional, kita beri bantuan Rp5 miliar,” paparnya.

Sementara itu, Kepala Dispora Cilegon Teten Hertiaman membenarkan adanya dana hibah yang dikeluarkan APBD.

Bantuan dari APBD itu boleh dikucurkan lantaran pada saat itu CU FC masih bermain di Divisi III.

“Bantuan hibah itu kita berikan pada saat CU masih bermain di Divisi III, alias liga amatir, belum ke liga profesional Divisi II dan I, jadi masih boleh dibantu APBD," kata Teten

"Tapi kita tidak mengetahui sama sekali kalau CU sudah dijual, karena kami sendiri maupun KONI tidak pernah dilibatkan oleh manajemen CU terkait kabar penjualan klub ini. Malah saya tahunya dari pemberitaan,” ujarnya.

Teten mengaku kecewa karena tidak mendapatkan kabar sama sekali dari Manajemen CU FC.

“Dalam persoalan ini, saya akan cari tahu dulu seperti apa nantinya pertanggungjawaban atas dana hibah dari kita tersebut,” jelasnya.

4. Nama berubah menjadi Rans Cilegon FC

Dibeli Raffi Ahmad, Cilegon United FC berubah nama menjadi Rans Cilegon FC.

Perubahan nama itu terungkap saat Press Conference yang digelar di Prestige Image Motorcars Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara.

Dalam Press Conference itu disebutkan Cilegon United FC juga akan mebangun stadion seluas 2,7 hektare di Pantai Indah Kapuk (PIC) 2.

Artis dan Chairman Rans Cilegon FC, Raffi Ahmad memberikan sambutan saat peluncuran tim Rans Cilegon FC di Jakarta Utara, Rabu (31/3/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]
Artis dan Chairman Rans Cilegon FC, Raffi Ahmad memberikan sambutan saat peluncuran tim Rans Cilegon FC di Jakarta Utara, Rabu (31/3/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]

Dengan berubahnya nama Cilegon United FC menjadi Rans Cilegon FC bakal banyak perubahan yang dilakukan. "Mulai dari finansial marketing, opersional dan berbagai hal lainnya," ungkap Rudi Salim.

Dalam kesempatan itu Rudi Salim juga memastikan Rans Cilegon FC bakal menjadi club profesional ke depannya.

5. Penghubung Cilegon FC Dijual ke Raffi Ahmad adalah Hamka Hamzah

Terungkap, Cilegon United yang kini berubah nama menjadi Rans Cilegon FC dijual ke Raffi Ahmad melalui perantara Hamka Hamzah.

Hal tersebut terungkap oleh Dewan Pengawas Rans Cilegon FC Yudhi Aprianto saat konferensi pers di Swiss Bel Hotel Cilegon.

Dewan Pengawas Rans Cilegon United Yudhi Aprianto  saat diwawancara (Suara.com/Alwan)
Dewan Pengawas Rans Cilegon United Yudhi Aprianto saat diwawancara (Suara.com/Alwan)

Kata Yudi, Cilegon United sudah ia tawarkan ke para pengusaha dan berbagai kalangan yang kemungkinan bisa membeli Cilegon United. Namun, sejauh ini belum ada mengiyakan tawarannya.

Namun, saat Januari-Februari lalu pihaknya mulai menawarkan Cilegon United ke Sultan Andara, Raffi Ahmad. "Waktu itu ketemu saat Football Family dengan beliau (Raffi Ahmad) di Senanyan. Lewat Hamka Hamzah, Hamka Hamzah kan dekat dengan Raffi Ahmad," katanya kepada awak media, Kamis (1/4/2021).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini