Lansia Boleh Divaksin Sinovac, Gubernur Banten Wahidin Halim Akan Divaksin

"Kapan waktunya ya tanya ke Pak Gubernur," kata Kadinkes Banten Ati Pramudji Hastuti.

Rizki Nurmansyah
Minggu, 14 Februari 2021 | 15:39 WIB
Lansia Boleh Divaksin Sinovac, Gubernur Banten Wahidin Halim Akan Divaksin
Gubernur Banten Wahidin Halim sebelum proses vaksinasi Covid-19 Sinovac di Pendopo Bupati Tangerang, Kamis (14/1/2021). [Suara.com/Wivy Hikmatullah]

SuaraBanten.id - Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menyetujui vaksin Sinovac untuk warga lanjut usia (lansia) di atas 60 tahun tahun.

Hal ini membuat Gubernur Banten Wahidin halim kemungkinan bisa mendapatkan penyuntikan vaksin Sinovac.

Diketahui politisi Partai Demokrat itu kini telah berusia 66 tahun.

Bisa divaksinnya Wahidin Halim juga dibenarkan Kepada Dinas Kesehatan Banten, Ati Pramudji Hastuti.

Baca Juga:Setengah Populasi Israel Sudah Vaksinasi, Kok Kasus Covid-19 Masih Tinggi?

Namun Ati tidak tahu kapan penyuntikan vaksin Covid-19 jenis Sinovac itu akan dilakukan kepada Wahidin Halim.

“Bisa divaksin, karena di atas 60 tahun. Kapan waktunya ya tanya ke Pak Gubernur, kan di atas 60 tahun kan sudah bisa vaksin semua,” ujarnya, Minggu (14/2/2021).

Ati menyatakan vaksinasi Covid-19 untuk lansia sudah dimulai sejak beberapa hari yang lalu.

“Vaksinasi buat lansia sudah mulai. Vaksin Sinovac ini sudah terbit sertifikat keamanannya, bahwa Sinovac boleh digunakan untuk usia di atas 60 Tahun. Dan ini kita sudah mulai vaksinasikan kepada lansia di atas usia 60 tahun sejak, Senin (8/2/2021),” ujar Ati.

Dikatakan Ati, saat ini proses vaksinasi masih dilakukan bagi tenaga kesehatan (Nakes) yang bertugas di garda terdepan penanganan Covid-19.

Baca Juga:Resmi! Jokowi Terbitkan Aturan Denda dan Pidana Warga Penolak Vaksin Corona

Termasuk di dalamnya 453 nakes yang berusia di atas 60 tahun.

“Vaksinasi tahap satu ini untuk sasaran tenaga kesehatan kita itu ditargetkan atau sasarannya sebesar 45.566,” terangnya dilansir dari Bantennews.co.id—jaringan Suara.com.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini