"Lalu bersepeda ingin berapa kilometer, break di kilometer berapa," bebernya.
- Perhatikan Protokol Kesehatan
PB ISSI mengimbau para pegowes untuk memerhatikan jalur bersepeda yang aman dan sesuai himbauan pemerintah. Khususnya terkait protokol kesehatan Covid-19.
Di sisi lain, bagian-bagian sepeda yang kerap bersentuhan dengan tangan juga harus selalu dibersihkan. Para pesepeda juga diminta rajin mencuci tangan dengan sabun.
Baca Juga:Gerindra Buka Suara Soal Wacana Pajak Sepeda, Malah Diskakmat Warganet
"Untuk menghindari droplet, gunakan pakaian lengan panjang, sarung angan, masker, kacamatan, penutup kepala (bandana/cycling cap), membawa handsanitizer dan handuk kecil," demikian pernyataan PB ISSI.
Khusus untuk penggunaan masker, PB ISSI meminta para pegowes memilih masker khusus yang bahan kainnya tidak terlalu rapat agar tak mengganggu pernafasan.
"Juga membawa botol minum yang tertutup plastik dan membawa alat makan sendiri."
2. Saat Bersepeda
- Jaga Jarak Sosial
Baca Juga:Nyalip di Jalur Tengkorak, Arafah Tewas Terlindas Tronton
Protokol PB ISSI mengimbau para pegowes sebaiknya bersepeda sendirian. Jika ingin berkelompok, atur formasi dalam rombongan kecil yakni 2-4 pesepeda.