SuaraBanten.id - Hujan deras yang mengguyur Kecamatan Padarincang, Kabupaten Serang, Banten menyebabkan dua desa terendam banjir, Jumat (7/3/2025) dini hari. Jalan Serang-Padarincang pun terputus lantaran terendam banjir.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Kabupaten Serang, Jhonny E Wangga mengatakan, pihaknya menerima informasi banjir di Kecamatan Padarincang, Kabupaten Serang pada Jumat dini hari.
"Pada pukul 00.20 WIB BPBD memberangkatkan anggota ke lokasi untuk melakukan asesmen (Banjir di Padarincang)," katanya dikutip dari ANTARA, Jumat (7/3/2025).
Kata dia, hujan deras disertai angin kencang yang melanda wilayah tersebut menyebabkan banjir di Desa Citasuk dan Desa Batukuwung, Kecamatan Padarincang.
Baca Juga: Wapres Gibran Tinjau Tol Serang-Panimbang, Minta Segera Selesaikan Proyek
Hhonny mengungkapkan, kini akses jalan di Desa Cisaat, tepatnya di Jalan Serang-Padarincang masih terputus dan tidak bisa dilalui. Ketinggian muka air di Desa Citasuk diperkirakan mencapai 100-150 cm.
Lebih lanjut, ia mengimbau masyarakat tetap waspada, terutama di daerah rawan bencana. Jhonny juga meminta warga untuk terus mengikuti informasi dari BPBD serta instansi terkait untuk mengantisipasi kemungkinan dampak lebih lanjut.
Bagi warga yang membutuhkan bantuan atau ingin melaporkan kejadian darurat, dapat menghubungi hotline BPBD Kabupaten Serang atau memantau informasi melalui kanal resmi pemerintah setempat.
"Semoga kondisi segera membaik, dan seluruh warga tetap dalam keadaan aman," harapnya. (ANTARA)
Baca Juga: Tim Advokasi 9 Warga Padarincang Tersangka Demo Berujung Pembakaran Ajukan Praperadilan
Berita Terkait
-
Ingin Buat Bali United Gigit Jari, PSM Makassar Belajar dari Masa Lalu?
-
6 CAM Murah Terbaik di FC Mobile, Ada yang Punya OVR di Atas 100
-
Emosi Didesak Menikahi Korban, Motif Pria di Serang Tega Mutilasi Kekasih
-
Bawaslu Awasi Ketat 8 Daerah PSU: Terindikasi Pelanggaran, Serang hingga Banjarbaru Jadi Sorotan
-
Bawaslu RI Periksa 12 Orang Terkait Dugaan Politik Uang di PSU Pilkada Serang
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- Rekomendasi Mobil Suzuki Bekas Rp100 Jutaan: Ini Pilihan Terbaik dengan Spesifikasi dan Pajak Ringan
- Kapan Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan Jakarta 2025? Cek Jadwal dan Syaratnya
- Pemprov Kalbar Luncurkan Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor, Ini Syarat dan Ketentuannya
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi Pelembap untuk Remaja, Aman dengan Harga Terjangkau
-
Harga Emas Antam Berbalik Meroket Jadi Rp1.986.000/Gram Hari Ini
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Kulit Berminyak, Aman Tak Menyumbat Pori-pori
-
Jadi Tersangka Pemalsuan Dokumen, Pengacara Ini Batal Ikut Gugat Ijazah Jokowi
Terkini
-
BRI Hadirkan Layanan Keuangan Hingga ke Pelosok Negeri Melalui 1,2 Juta AgenBRILink
-
Melalui Program BRInita, BRI Terus Berkomitmen Berdayakan Wanita Indonesia
-
Sejarah Geger Cilegon, Serangan Fajar Petani Banten Jihad Usir Belanda
-
Mau Dapat Saldo DANA Gratis Malam Ini? Yuk Klaim di Sini!
-
Pandangan Psikolog Soal Pelaku Mutilasi di Serang, Termasuk Psikopat?