SuaraBanten.id - Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kota Serang telah mengerucutkan tiga nama bakal calon (Balon) Walikota Serang. Hasil survei internal menunjukkan tiga nama tersebut yang kini bersaing untuk mendapatkan rekomendasi dari partai.
Ketua DPD Partai NasDem Kota Serang, Roni Alfanto mengungkapkan dari total 12 kandidat yang mendaftar dalam penjaringan bakal calon Wali Kota Serang dan Wakil Wali Kota Serang, hanya tiga yang kini masuk dalam daftar teratas. Namun, Roni masih merahasiakan identitas ketiga Balon tersebut.
“Survei sudah kami lakukan dan hasilnya sedang dikaji. Insya Allah, rekomendasi akan diberikan kepada salah satu dari mereka yang mendaftar,” ujar Roni dikutip dari Bantennews (jaringan SuaraBanten.id), Selasa (25/6/2024).
Roni menyebut, ketiga nama yang masuk tiga besar ini sudah dikenal luas oleh masyarakat Serang.
“Insya Allah, teman-teman sudah bisa menebak siapa saja mereka,” katanya.
Namun, pengumuman resmi terkait siapa yang akan diusung masih menunggu momentum yang tepat. Dalam kesempatan yang sama, Roni juga menginformasikan adanya tiga besar Balon Wakil Walikota Serang, di mana salah satunya merupakan kader internal partai.
“Untuk wakil, insya Allah ada kader internal yang masuk dalam tiga besar,” terangnya.
Roni menegaskan, pihaknya tidak akan terburu-buru dalam menentukan pasangan Balon Walikota dan Wakil Walikota.
“Pasangan itu perlu chemistry. Jadi kita akan lihat dulu apakah chemistry-nya cocok atau tidak. Kalau tidak, kita akan terus evaluasi,” ujarnya.
Baca Juga: Wanita yang Tewas di Jalan Raya Serang-Pandeglang Terlindas Bus Saat Bawa Motor Mogok
Berita Terkait
-
Wanita yang Tewas di Jalan Raya Serang-Pandeglang Terlindas Bus Saat Bawa Motor Mogok
-
Pemotor Wanita Tewas Kecelakaan di Jalan Raya Serang-Pandeglang
-
Dua Pencuri 133 Tabung Gas Elpiji di Serang Divonis 22 Bulan Penjara
-
Modus Ayah Gorok Anak Kandung di Serang Banten, Pelaku Dalami Ilmu Kebatinan untuk Jadi Kaya
-
Anggota TNI Tewas Kecelakaan di Kibin Serang Saat Hendak Dinas
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Jaksa Gadungan Beraksi Lagi! Mantan Pegawai Dipecat Kejaksaan Curi Rp310 Juta dan Bawa Revolver
-
Jadi Magnet Baru: Begini Penampakan Masjid Al Ikhlas, Arsitektur Lingkaran dan Kubah Raksasa
-
BRI Perkuat UMKM Lewat Ribuan Program Pemberdayaan dan Torehkan Kinerja Keuangan Positif
-
AgenBRILink Jangkau 80% Desa Indonesia, Perkuat Inklusi Keuangan dan Ekonomi Kerakyatan
-
Lewat CSR, ASG Perkuat Infrastruktur Kesehatan Kota Serang dengan Enam Ambulans