SuaraBanten.id - Medali emas berhasil diraih tim sepak bola Kota Tangerang dalam ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah atau POPDA XI 2024 setelah mengalahkan Kabupaten Tangerang dengan skor telak 3-0. Pertandingan final berlangsung di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, pada hari Rabu (12/6).
Penjabat atau Pj Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin yang ikut menyaksikan pertandingan tersebut bersama Pj. Bupati Tangerang Andi Ony menyampaikan, perjuangan yang dilakukan para atlet pelajar Kota Tangerang membuahkan hasil yang maksimal dalam ajang POPDA XI.
"Hal ini juga mencerminkan upaya yang dilakukan Pemkot Tangerang secara berkesinambungan dalam membina anak - anak kita membuahkan hasil yang maksimal," ucap Dr. Nurdin.
Pj. Walikota Tangerang juga menyampaikan apresiasi atas kerja keras dan dedikasi para atlet yang telah membawa nama baik Kota Tangerang. Capaian tersebut tidak hanya menjadi kebanggaan bagi para pemain dan tim pelatih, tetapi juga seluruh warga Kota Tangerang yang mendukung penuh perjuangan mereka.
"Dukungan yang luar biasa dari para pendukung turut berperan penting dalam kemenangan ini. Kemenangan ini adalah bukti dari kerja keras, disiplin, dan semangat juang yang tinggi dari para pemain, semoga prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh pelajar di Kota Tangerang untuk terus berprestasi di bidang olahraga," jabarnya.
Mantan Kepala Pusdatin Kemendagri ini, berharap para atlet bisa terus mengembangkan diri sehingga bisa terus meraih prestasi di level yang lebih tinggi.
"Semoga setelah ini mereka bisa main di liga tiga dan dua dan seterusnya, hal ini menjadi kebanggaan dari kita masyarakat Kota Tangerang," tukas Dr. Nurdin. (ADV)
Berita Terkait
-
Pj Wali Kota Tangerang Dukung Pembangunan Berkelanjutan Lewat Integrasi Data
-
Jadi Narsum di Rakerkesda Banten, Pj Wali Kota Tangerang Berbagi Ilmu Strategi Kebijakan Kesehatan
-
Pj Wali Kota Tangerang Komitmen Majukan Sektor Industri
-
Tingkatkan Kapasitas PSM dan TKSK, Dr. Nurdin: Komitmen Wujudkan Kesejahteraan Sosial
-
Malam Puncak SHJW, Empat Peserta Terpilih Siap Berkontribusi untuk Kota Tangerang
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Viral! Sudah SMP Siswa Ini Nyerah pada Soal Perkalian Dasar, Indikasi Kualitas Belajar Anjlok?
-
Bank Mandiri Akselerasi Program 3 Juta Rumah Melalui Sosialisasi KPP di Tangerang
-
BRI Pastikan Pembiayaan UMKM Aman dan Akuntabel Lewat KUR
-
Sungai Cikalumpang Ngamuk, Ribuan Warga Serang Terkepung Banjir!
-
Polemik Mereda, PCNU Serang Minta Tertibkan THM Ilegal hingga Siap Dampingi Pekerja