SuaraBanten.id - Memasuki H+3 lebaran atau Minggu (14/4/2024), antrian kendaraan wisatawan di jalur menuju Kawasan Pantai Carita, Kabupaten Pandeglang, Banten padat merayap sedari pagi. Kendaraan wisatawan pun harus mengantri cukup lama agar bisa masuk ke daerah pantai.
Berdasarkan pantauan pada pukul 14.30 WIB, antrian kendaraan dari arah Pandeglang via Kecamatan Menes menuju Pantai Carita mulai terjadi di wilayah Kecamatan Cikedal atau berjarak sekitar 12 kilometer ke daerah pantai.
Salah seorang wisatawan asal Pandeglang, Adi (35) mengaku harus menempuh waktu sekitar 2,5 jam untuk sampai ke Pantai Carita lantaran tak bisa melajukan kendaraannya di atas kecepatan 30 kilometer per jam.
Padahal menurutnya, waktu tempuh dari kediamannya menuju kawasan wisata Pantai Carita biasanya hanya sekitar 40 menitan dengan kecepatan rata-rata 60 - 80 kilometer per jam.
Baca Juga: Anyer Macet Parah! Ribuan Kendaraan Padati Jalur Wisata H+3 Lebaran
"Saya dari Kadomas (Pandeglang), tadi berangkat jam 6 (pagi) nyampe sini (Carita) itu jam setengah 9. Kalau macet stuck sih enggak, cuma rame. Mobil pelan-pelan, paling 20 sampai 30 kilometer per jam lah kita bisa main gas," kata Adi, Minggu (14/4/2024).
Sementara itu, Kanit Turjawali Satlantas Polres Pandeglang Ipda Indra Permana mengatakan, intensitas kendaraan wisatawan menuju kawasan Pantai Carita mengalami lonjakan signifikan memasuki H+3 lebaran.
"Persentase kenaikannya 300 persen dibanding hari kemarin," kata Indra.
Menurut Indra, lonjakan arus lalu lintas terjadi dikarenakan adanya pengalihan arus kendaraan wisatawan yang akan menuju Pantai Anyer di wilayah Serang yang diarahkan menuju Pantai Carita, Kabupaten Pandeglang.
"Terpantau peningkatan arus karena memang ada informasi di Serang untuk arah Ciomas (menuju Pantai Anyer) dialihkan ke Pandeglang, makanya peningkatan arus lalu lintas di Pandeglang cukup signifikan dibanding hari kemarin," ungkapnya.
Baca Juga: Penemuan Mayat Pria Tak Beridentitas di Sungai Ciujung Mulai Didalami Polisi
Kontributor : Yandi Sofyan
Berita Terkait
-
10 Surga Tersembunyi di Lombok, Wisata Lombok yang Lagi Hits
-
PDIP Ancam Lapor MK Jika TNI, Polri dan Pejabat Negara Tak Netral Pada Pilkada Banten 2024
-
Kisah Pilu Keluarga Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Tol Cipularang, Tinggal di Rumah Tak Layak, Anak Putus Sekolah
-
Firasat Istri Sopir Truk Sebelum Kecelakaan Tol Cipularang: Jantung Deg-degan, Anak Nangis Terus
-
Keluarga Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Tol Cipularang Mohon Keringanan Hukuman: Anak-Anaknya Masih Kecil
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
Berapa Harga Garmin Venu 3 dan Spesifikasinya
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab