SuaraBanten.id - Setelah sebelumnya Anggota Komisi III DPR dari Fraksi PDIP, Arteria Dahlan melapor ke Polresta Bandara Soetta. Ternyata wanita yang ada dalam video viral membentak ibu Arteria Dahlan juga melapor ke Polresta Bandara Soetta.
Hal terebut diungkap Kasubag Humas Polres Bandra Soetta, Iptu Prayogo. Kata dia, selain Arteria Dahlan wanita yang megaku anak Jendral bintang tiga telah melapor polisi.
“Pada intinya karena ini kedua belah pihak saling melaporkan,” kata Prayogo saat dikonfirmasi, Senin (22/11/2021).
Berangkat dari perlaporan itu, pihaknya telah mengambil keterangan dari kedua belah pihak perihal pengaduannya. Hal ini dilakukan untuk mengetahui kebenaran dari kasus tersebut.
Baca Juga: Wanita Ngaku Anak Jenderal Maki-maki Ibu Arteria, Komisi III: Jangan Petantang-Petenteng
“Jadi ya dua-dua nya kita ambil keterangannya, jadi langkah-langkah dari satreskrim Polresta bandara Soetta adalah memeriksa pelapor panggil saksi-saksi sementara seperti itu” ungkapnya.
Prayogo menjelaskan peristiwa itu terjadi di terminal Bandara 2D domestik, Minggu (21/11/2021) sore. Ia menilai, ini hanya keganjilan kecil saat mengambil barang di bagasi Bandra Soetta. Dirinya menambahkan, alasannya keduanya melapor karena merasa tersinggung.
“Awal kejadian mungkin ada keganjilan kecil lah pas pengambilan bagasi. (Alasannya melapor) ya dengan perkataan itu tidak terima, (Keduanya) tersinggung. Tapi kita upayakan untuk mediasi untuk yang terbaik,” tuturnya.
Seblumnya diberitakan, Anggota Komisi III DPR dari Fraksi PDIP, Arteria Dahlan memutuskan menempuh jalur hukum atas kasus wanita yang membawa nama Jendral Bintang tiga yang memaki ibunya.
Ibu Arteria Dahlan dimaki-maki oleh wanita yang mengaku anak Jendral Bintang Tiga dan membawa-bawa ketum partai di Bandara Soekarno-Hatta atau Bandara Soetta.
Baca Juga: Arteria Dahlan Disebut Cengeng Gegara Insiden Ibundanya Dimaki, 'Karma Itu Nyata'
Atas permasalahan tersebut, Arteria Dahlan mengambil tindakan langsung melaporkan wanita itu ke Polresta Bandara Soetta. Meski demikian, ia enggan memperbesar masalah ini ke publik lantaran melibatkan TNI AD bintang tiga dan ketua umum.
“Udah berproses Mas, di Polres Bandara (Polresta Bandara Soetta), biar kita tempuh jalur hukum saja, saya tidak mau ribut di publik, karena yang bersangkutan melibatkan nama jendral bintang 3, ketua2 umum partai,” kata Ateria.
“Ndak enak kalau sampai kepermukaan, penghormatan antar lembaga kan utama, apalagi Pak Panglima TNI kan keluarga kami juga. Jangan sampai membebani beliau juga ini tidak saya perbesar karena saya hormat dengan pak panglima, adiknya itu mantan kapolres saya dan kami sudah seperti keluarga,” tandasnya.
Kontributor : Muhammad Jehan Nurhakim
Berita Terkait
-
Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang, Kendaraan Bertumpuk dan Ringsek
-
Viral Pasangan Bantu Kakek yang Kehabisan Bensin Gegara Tak Punya Uang
-
Viral Siswa SD Belajar di Ruang Kelas Tak Layak, Atap Ambrol Hingga Lantai Tanah
-
Trend Pengamen Online Ngamen di Trotoar Malioboro Buat Publik Geram
-
Viral Siswa SMA Tak Bisa Jawab Soal Pembagian, Publik Ramai Salahkan Nadiem Makarim
Tag
Terpopuler
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Andre Taulany Diduga Sindir Raffi Ahmad, Peran Ayu Ting Ting Jadi Omongan Netizen
- Beda Kekayaan Ahmad Dhani vs Mulan Jameela di LHKPN: Kebanting 10 Kali Lipat
- Kembali di-PHP Belanda, Pemain Keturunan Rp695 Miliar Pertimbangkan Bela Timnas Indonesia?
- Dear Shin Tae-yong! Kevin Diks Lebih Senang Dimainkan sebagai Pemain...
Pilihan
-
Kronologi BNI "Nyangkut" Rp374 Miliar karena Beri Utang ke Sritex
-
Misteri Gigi 4 Truk Pemicu Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang KM 92
-
Nyaris Tiada Harapan: Potensi Hilangnya Kehangatan dalam Interaksi Sosial Gen Z
-
3 Hari Jelang Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siap-siap Harga Tiket Pesawat Naik Ibu-Bapak!
-
Gelombang PHK Sritex Akan Terus Berlanjut Hingga 2025
Terkini
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025
-
Publikasikan Indeks Bisnis UMKM Triwulan III 2024, BRI Sebutkan Perlu Penguatan Daya Beli