SuaraBanten.id - Seorang pemotor asal Kelurahan Warnasari tewas terlindas truk tronton di Jalan Raya Kawasan Krakatau Steel (KS) tepatnya di depan Pool Adil Jaya, Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon, Rabu (17/11/2021).
Menurut informasi yang dihimpun, kecelakaan tersebut melibatkan Truk Tronton Hino Nomor Polisi (Nopol) A 9095 U dengan kendaraan Yamaha Vega ZR Nopol A 5936 VN.
Pengendara motor bernama Ayung warga Komplek Twifwa, Kelurahan Warnasari, Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon tewas di lokasi kejadian setelah terlindas truk.
Kasat Lantas Polres Cilegon, AKP Yusuf Dwi Atmodjo mengatakan, sebelum terjadi kecelakaan korban Ayung mengendarai motor melaju dari arah Ciwandan menuju Cilegon. Saat sampai di lokasi kejadian, korban mendahului truk tronton tersebut dari sebelah kiri.
Baca Juga: Alfamart Tegal Cabe Cilegon Dibobol, Bank Data CCTV Ikut Dibawa
“Kemudian sesudah mendahului kendaraan truk tersebut motor korban ditabrak dari belakang oleh truk. Sehingga kendaraan korban terjatuh dan korban terlindas ban dari kendaraan truk tangki tersebut,” terang Kasat dalam keterangannya.
Akibat kejadian kecelakaan nahas itu, korban meninggal dunia di lokasi kejadian.
“Saat ini korban sudah dievakuasi ke RSKM Cilegon,” ujar Kasat.
Berita Terkait
-
Ternyata Membusuk di Toren Air Rumah usai Dilaporkan Hilang, Siapa Pembunuh Ibu-Anak di Tambora?
-
Koja Jakut Gempar! Pria Bertato Ditemukan Tewas Mengambang di Got
-
Mayatnya Diduga Disembunyikan di Toren Air, Polisi Kejar Terduga Pembunuh Ibu-Anak di Tambora
-
Jalani Sidang Tuntutan Hari Ini, 3 Prajurit TNI Kasus Penembakan Bos Rental Mobil Bakal Dihukum Bui Berapa Lama?
-
Suriah Membara, Lebih dari 1.000 Tewas dalam Pertempuran Sengit HTS dan Pembantaian Balas Dendam
Tag
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
-
Komunitas Milenial Bergerak Sukses Gelar Aksi Sosial BERMANJA di Yogyakarta
-
Emas Antam Tembus Harga Tertinggi Sepanjang Masa Hari Ini, Jadi Rp1.742.000/Gram
-
Alasan Koster Naikkan Tunjangan DPRD Bali Karena Kasihan Bebannya Berat
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
Terkini
-
PSU Sedot Dana Penanganan Bencana, Bupati Serang Berharap Bantuan BNPB
-
Pemasok Sianida untuk Tambang Emas Ilegal di Lebak Ditangkap Polisi
-
Satgas Pangan Serang Temukan MinyaKita Tak Sesuai Takaran
-
Diduga Tak Netral, Ratu Tatu Chasanah Dilaporkan ke Bawaslu Banten
-
Wagub Dimyati Rehab Rumah Mak Arpah, Nenek Usia 100 Tahun di Tangerang