SuaraBanten.id - Untuk mencegah kemacetan, Pemkab lebak meminta pembangunan flyover di Jalan Arteri yang menjadi perlintasan kereta api.
Usulan tersebut dilakukan seiring seringnya terjadi kemacetan dan penambahan volume kendaraan di Lebak.
Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bapelitbangda) Kabupaten Lebak bahkan sudah menyampaikan usulan tersebut ke Pemprov Banten pada 2020.
“Jumlah fly over yang diusulkan dibangun di dua perlintasan kereta api. Yaitu di jalan Ir Juanda dan jalan Citeras–Tigaraksa,” Kepala Bidang P2PD (Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Daerah) Bapelitbangda Lebak Widy Ferdian kepada BantenHits, Rabu (14/4/2021)
Kata Widy, perlintasan kereta di ruas jalan Juanda, lokasi tepatnya berada di Kampung Leuwiranji, Kelurahan Muara Ciujung Timur, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak.
Sedangkan perlintasan di jalan Citeras – Tigaraksa tepatnya berada di Kampung Nongkob, Desa Mekarsari, Kecamatan Rangkasbitung atau dekat dengan gerbang masuk perumahan Citra Maja Raya.
“Dua perlintasan itu berada di jalan arteri yang harus segera dibangunkan Fly Over untuk mencegah terjadinya kemacetan. Seiring dengan semakin meningkatkan volume kendaraan melintasi jalan tersebut,” katanya.
Menurutnya, keberadaan Fly Over menjadi sangat dibutuhkan seiring dengan bertambah padatnya jadwal perjalanan KRL karena sudah selesainya pembangunan jalur rel ganda Rangkasbitung – Tanah Abang. Pada saat ini perjalanan KRL melintas di perlintasan setiap 30 menit sekali.
Semakin cepatnya waktu KRL melintas maka sangat berpengaruh terhadap kelancaran arus lalu lintas di jalan arteri.
Bisa menyebabkan terjadinya kemacetan atau keterlambatan laju kendaraan karena singkatnya buka tutup pintu perlintasan kereta api.
“Oleh karena itu perlu dipersiapkan infrastrukturnya. Dan kita sudah mengusulkan pembangunan Fly Over kepada Pemprov Banten,” katanya seperti dikutip dari BantenHits.com-Jaringan SuaraBanten.id.
Selain itu, pembangunan Fly Over di jalan Citeras – Tigaraksa ini sebagai persiapan menyambut pembangunan ruas jalan Tol Serpong – Balaraja yang berbatasan dengan Kecamatan Maja.
Jika jalan tol tersebut dioperasikan maka akan terjadi peningkatan volume kendaraan di jalan Arteri Citeras – Tigarkasa
“Mereka akan memilih melewati jalur arteri yang ada akses jalan tol nya. Maka dari itu kita tidak usulkan bangun Fly Over di jalan Citeras – Cikande,” katanya.
“Sampai saat ini usulan itu belum ada tindaklanjutnya dari Pemprov,”tambahnya.
Berita Terkait
-
Para Warga Jangan Nekat Buka Lagi Perlintasan Kereta Api Liar, Ini Bahayanya
-
Guru Honorer Tersangka Narkoba Tewas di Ruang Khusus Ditreskrimum, Polda Banten: Diduga Bunuh Diri
-
Blusukan di Lebak, Ade Sumardi Disambut Ratusan Warga Kampung Cibilik dan Cikeris
-
Luas Lebak Lebih dari Sepertiga Tanah Jawara, Begini Cara Airin Bangun Banten Selatan
-
Ketua Apdesi Lebak Dilaporkan ke Bawaslu Banten, Diduga Ajak Para Kades Menangkan Andra Soni
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten