SuaraBanten.id - Sejumlah upaya dilakukan Pemkab Serang dalam menyelesaikan proses revitalisasi Sungai Ciujung Lama atau Sungai Kalimati.
Sungai yang melewati Kecamatan Pontang, Kecamatan Tirtayasa, dan Kecamatan Tanara itu rencananya bakal direvitalisasi guna menangani persoalan air bersih di wilayah tersebut.
Sebelumnya, sungai ini memang diketahui penuh dengan eceng gondok. Dapat dipastikan, saat hujan lebat sungai ini akan meluaap.
Kepala Balai Besar Sungai Cidanau, Ciujung, dan Cidurian (BBWSC3) Sahroni Soegiharto mengatakan, saat ini tahap normalisasi sudah mencapai 25 persen.
“Salurannya ini sekitar 8 kilometer, tahun ini baru selesai 2 kilometer. Tahun ini dilanjutkan kembali untuk normalisasinya,” ujarnya saat meninjau revitalisasi di Sungai Kalimati, Rabu (10/2/2021).
Dalam kesempatan tersebut, Sahroni juga menjelaskan, butuh anggaran hingga Rp300 Milyar untuk normalisasi Sungai Kalimati.
“Kebutuhan anggaran hampir tiga ratusan miliar. Kira-kira ya. Targetnya untuk selesai pada tahun 2023,” imbuhnya, melansir Bantennews (jaringan Suara.com).
Terkait penambahan fasilitas dan objek wisata selain revitalisasi Sungai Kalimati, ia menuturkan bahwa pihaknya hanya bertugas dalam menyiapkan prasarana air baku saja.
“Penambahannya itu kami bekerja sama dengan Bupati karena tugas saya sebagai BBWSC3 hanya menyiapkan prasarana air bakunya. Pengembangan untuk objek wisata dan air bersihnya, pasti kami kerjasama dengan Kabupaten”, katanya.
Baca Juga: Pemprov DKI Revitalisasi JPO Karet Sudirman, Ada Prasasti Baru untuk Nakes
Sebelumnya, pada tahun 2018 Presiden Jokowi Widodo sudah merespon permohonan Pemkab Serang yang meminta revitalisasi Sungai Kalimati.
Berita Terkait
-
Jalan Licin Jadi Penyebab Utama Kecelakaan Sering Terjadi di Kramatwatu
-
Waspada! Banten Diprediksi Bakal Dilanda Cuaca Ekstrem Sepekan ke Depan
-
Daftar Bus AKAP Merak-Jakarta dan se-Jawa Tahun 2021, Lengkap Pakai Tarif
-
Gegara Hutang, Kades di Serang Disekap Komplotan Penculik 20 Hari
-
Cerita Tupan, Muslim Istiqomah Bantu Persiapan Imlek Selama 10 Tahun
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
BNN Obrak-Abrik Pabrik Tembakau Sintetis di Tangerang: Waspada, Bahan Baku Ternyata Dibeli Online!
-
LSPR Bawa Anyaman Bambu Buniayu Tangerang Go Internasional
-
Drama Penangkapan Pasutri 'Manusia Kapsul' Pembawa Sabu di Bandara Soetta
-
Tanggapi Penolakan Sampah Tangsel, Sekda Banten: Kota Serang Harus Diskusi dengan Warga
-
4 Spot Wisata Kuliner Hits di Tangsel yang Wajib Kamu Coba Akhir Pekan Ini