Arus Mudik Lebaran 2025, 20 Titik Ruas Jalan Rusak di Pandeglang Diperbaiki

Perbaikan jalan rusak di Pandeglang, Banten itu dilakukan oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Provinsi Banten.

Hairul Alwan
Senin, 24 Maret 2025 | 06:46 WIB
Arus Mudik Lebaran 2025, 20 Titik Ruas Jalan Rusak di Pandeglang Diperbaiki
Pekerja dari UPT Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Pandeglang sedang melakukan perbaikan di salah satu ruas jalan rusak di Kabupaten Pandeglang, Banten. [Istimewa/ Bantennews]

"Sebanyak 200 pekerja ditugaskan untuk berjaga secara bergilir agar di semua ruas jalan ini bisa terlaporkan secepatnya jika ada hambatan yang terjadi," imbuhnya menjelaskan dirinya yang menyiapkan ratusan pekerja untuk mengebut proses perbaikan.

Seperti diketahui, Kabupaten Pandelang kini dipimpin Bupati Raden Dewi Setiani dan Wakil Bupati Pandeglang, Iing Andri Supriadi yang terpilih pada Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Kabupaten Pandeglang 2024.

Melalui rapat pleno terbuka yang digelar Komisi Pemilihan Umum atau KPU Kabupaten Pandeglag disalah satu hotel di Pandeglang pada Kamis, 6 Februari 2025 lalu Raden Dewi Setiani dan Iing Andri Supriadi ditetapkan sebagai pemenang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Pandeglang 2024.

Dalam pleno tersebut disebutkan perolehan suara pasangan calon nomor urut 1, Fitron Nur Ikhsan–Diana Drimawati memperoleh 181.915 suara sah. Sementara, pasangan calon nomor urut 2, Raden Dewi Setiani–Iing Andri Supriadi, meraih 434.856 suara sah.

Baca Juga:Penyalagunaan BBM Subsidi di Cilegon Terungkap, 500 Liter Biosolar Diamankan

Kemudian pasangan calon nomor urut 3, Uday Suhada-Pujiyanto, meraup 9.369 suara sah pada Pilkad Pandeglang 2024. Sedangkan, Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pandeglang Nomor Urut 4, Aap Aptadi–Ratu Anita Tristiawati memperoleh 22.517 suara sah.

Raden Dewi Setiani-Iing Andri Supriadi secara resmi memenangkan Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Pandeglang tahun 2024 dengan meraih 434.856 suara.

Pasangan Raden Dewi Setiani-Iing Andri Supriadi juga resmi dilantik oleh Presiden Republik Indonesia (RI), Prabowo Subianto pada 20 Februari 2025 bersama dengan ratusan kepala daerah lainnya di Istana Kepresidenan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini