Sedangkan saat menjabat Kepala Dinkopukmperindag ia berhasil menata kawasan di sekitar Pasar Lama Kota Serang menjadi kawasan kuliner yang cukup menarik.
Dengan pengalaman dan kepemimpinan, Ia berharap mampu membawa Kota Serang menjadi lebih baik.
Samsul Hidayat, sosok yang pernah maju di Pilkada Kota Serang 2018 melalui jalur independen juga masuk bursa yang bakal maju di Pilkada Kota Serang. Sejumlah baliho terkait rencana pencalonannya dirinya sudah bertebaran di beberapa sudut Kota Serang.
Rohman, pasangan Samsul Hidayat pada Pilkada Kota Serang 2018 juga disebut-sebut bakal kembali maju. Rohman kini duduk sebagai Sekretaris ICMI Banten.
Pada Pilkada Kota Serang 2018, pasangan Samsul -Rohman meraih 82.144 suara. Ia menduduki peringkat ketiga di bawah pasangan. Vera Nurlaela – Nurhasan 90.104 suara dan pemenang Syafrudin & Subadri Usuludin 108.988 suara.