Pers dan Pemkot Cilegon Harus Sinergi Tingkatkan Kualitas Informasi Publik

Tatang mengatakan, sinergitas antara awak media dan pemkot Cilegon harus terus dilakukan untuk meningkatkan kualitas informasi publik.

Hairul Alwan
Selasa, 05 Desember 2023 | 08:05 WIB
Pers dan Pemkot Cilegon Harus Sinergi Tingkatkan Kualitas Informasi Publik
Asda 1 Pemkot Cilegon Tatang Muftadi memberi sambutan pada agenda Peningkatan SDM Jurnalis yang digelar Diskominfo Kota Cilegon. [Dok Pemkot Cilegon]

SuaraBanten.id - Pers dan Pemerintah Kota Cilegon, Banten diminta bersinergi untuk meningkatkan informasi publik. Hal tersebut diungkapkan Asisten Daerah atau Asda 1 Pemkot Cilegon Tatang Muftadi, Senin (4/12/2023) sore.

Tatang mengatakan, sinergitas antara awak media dan pemkot Cilegon harus terus dilakukan untuk meningkatkan kualitas informasi publik.

Tatang mengibaratkan insan pers sebagai jembatan penghubung informasi antara pemerintah dengan masyarakat.

"Atas dasar itu, pemerintah dan insan pers perlu terus bersinergi dengan baik," kata Tatang saat Peningkatan SDM Jurnalis yang digelar Dinas Komunikasi, Informatika, Sandi dan Statistik atau Diskominfo Kota Cilegon, Senin (4/12/2023).

Baca Juga:Yuk Datang ke Layanan Drive Thru Disdukcapil Kota Tangerang, Apa Saja yang Bisa Diurus?

Dalam kontek informasi publik, Tatang menilai bahwa hubungan komunikasi pemerintah dan wartawan tidak bisa dipisahkan.

"Pemerintah sebagai pelayan dan masyarakat sebagai pihak yang dilayani, sementara insan pers adalah mitra pemerintah dan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan informasi publik, sehingga hubungannya harus dirawat," ungkapnya.

Dalam hal ini, Tatang berpesan agar hubungan baik pemerintah dengan insan pers terus terjaga demi membangun kualitas informasi publik lebih baik.

"Alhamdulillah, kualitas pelayanan keterbukaan informasi publik kita (Kota Cilegon-red) sudah tidak buncit lagi. Mari kita (Pemerintah dan insan pers-red) terus bersinergi demi pembangunan di Kota Cilegon," harapnya.

Sementara itu, Kepala Diskominfo Kota Cilegon Agus Zulkarnain mengatakan, acara tersebut merupakan bagian dari upaya untuk mempererat hubungan dengan insan pers sekaligus bersama-sama meningkatkan kualitas pengetahuan tentang dunia jurnalistik diera digital.

"Acara ini diikuti 70 peserta dari perwakilan berbagai media. Tujuannya, untuk meningkatkan sinergitas antara media dengan pemerintah demi pembangunan di Kota Cilegon serta meningkatkan kualitas sumber daya jurnalis yang bertugas di Kota Cilegon," pungkasnya.

Baca Juga:Warga Pedalaman Lebak Keluhkan Kondisi Jalan Rusak Parah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak