SuaraBanten.id - Belakangan ini hubungan Ayu Ting Ting dengan desainer, Ivan Gunawan menjadi sorotan publik. Pasalnya, Ivan terlihat biasa saja setelah Anak dari Ayah Rozak tersebut pamer kemesraan dengan Victor Agustino MCI.
Bahkan, terbaru kali ini, Ayu Ting Ting terlihat sangat dekat dengan adik Ruben Onsu yakni Jordi Onsu.
Namun apa daya, langkah yang berbeda pun ditempuh oleh Ivan. Pasalnya, ia malah mendoakan pria lain menjadi jodoh anak ayah Rozak itu.
Diketahui sosok pria tersebut adalah MasterChef Indonesia, Victor Agustino MCI.
Baca Juga:10 Artis Single Mother Momong Anak, Tetap Mandiri demi Membiayai Buah Hatinya
Mengutip dari Herstory -jaringan Suara.com, terkesan ikhlas melepas sang biduan, Ivan Gunawan mendoakan masa depan Ayu dengan Victor dan akhirnya mengundang tanda tanya besar bagi para netter pada lama Instagram @ayutingting92.
"Cakep ayy bismillah jodoh," tulisnya dengan akun @ivan_gunawan.
Menanggapi komentar sang desainer, Ayu pun mentebut bahwa Ivan tengah cemburu.
"Yeeee cemburu ya mas," balas Ayu Ting Ting.
Lalu, Ivan pun kembali membalas gurauan sang biduan.
Baca Juga:Awet Muda, Inilah Artis yang Dijuluki Hot Mama
"Ga dong, dia kan gebetan aku juga," canda Ivan Gunawan.
- 1
- 2