Waw, Ini Alasan Gen Halilintar Belum Bayar Denda Rp300 Juta ke Nagaswara

Mewakili keluarga Gen Halilintar, Jejen Zaenudin selaku manajemen membantah pihkanya sengaja tidak membayar uang tersebut.

Hairul Alwan
Kamis, 02 Juni 2022 | 19:15 WIB
Waw, Ini Alasan Gen Halilintar Belum Bayar Denda Rp300 Juta ke Nagaswara
Gen Halilintar [Instagram]

SuaraBanten.id - Terkait cover lagu "Lagi Syantik", keluarga Gen Halilintar wajib membayar denda Rp300 juta ke label musik Nagaswara. Keputusan tersebut diambil setelah Nagaswara menang di tingkat kasasi di Mahkamah Agung.

Namun Gen Halilintar dikabarkan belum membayar denda ganti rugi tersebut sejak putusan tertanggal Desember 2021. Terkait hal itu, pihak keluarga Gen Halilintar akhirnya buka suara.

Mewakili keluarga Gen Halilintar, Jejen Zaenudin selaku manajemen membantah pihkanya sengaja tidak membayar uang tersebut. Pasalnya, pihaknya bahkan belum menerima informasi tersebut secara resmi.

Jejen Zaenudin (kiri) dari manajemen Gen Halilintar dan Suyud Margono sebagai Ahli Kekayaan Intelektual saat konferensi pers di Cilandak, Jakarta Selatan pada Kamis (2/6/2022). [Rena Pangesti/Suara.com]
Jejen Zaenudin (kiri) dari manajemen Gen Halilintar dan Suyud Margono sebagai Ahli Kekayaan Intelektual saat konferensi pers di Cilandak, Jakarta Selatan pada Kamis (2/6/2022). [Rena Pangesti/Suara.com]

"Sampai saat ini, kami belum ada pemberitahuan resmi (ganti rugi Rp300 juta)," kata Jejen Zaenudin dalam konferensi pers di Cilandak, Jakarta Selatan pada Kamis (2/6/2022).

Baca Juga:Wajib Ganti Rugi Rp 300 Juta, Ini Alasan Gen Halilintar Belum Bayar ke Nagaswara

Manajemen Gen Halilintar juga mempertanyakan asal dari nominal Rp300 juta. Sebab menurut Ahli Kekayaan Hak Intelektual, Suyud Margono yang dihadirkan di konferensi pers, yang tersebut sifatnya immaterial.

"Jadi bukan seperti utang piutang, Rp300 juta itu harus dibayar berikut penaltinya. Untuk hak cipta seperti itu," kata Suyud Margono.

Selain itu, tidak ada keuntungan pribadi yang didapatkan Gen Halilintar dalam lagu tersebut. Aktivitas Gen Halilintar saat itu murni membuat konten dengan meng-cover lagu Siti Badriah, "Lagi Syantik" pada 15 November 2018.

"Peng-cover tentu tidak dapat apa-apa, kan kena otomatis. Kalau di YouTube, biarpun lagu 15 detik, pasti otomatis kena," ucap Jejen.

"Sistem monetasi di sini memberikan keuntungan untuk si pencipta asli juga publisher," Suyud Margono menambahkan.

Baca Juga:Gen Halilintar Kalah Gugatan Terhadap Nagaswara, Atta Halilintar Ngaku Serba Bingung

Selain hanya untuk berkreasi, Jejen mengatakan Gen Halilintar tak bermaksud membuat lagu itu dikomersilkan atau untuk mencari keuntungan pribadi.

"Kami enggak berhak mengkomersialkan. Murni hanya berkreativitas sebagai anak bangsa," tegas Jejen menjelaskan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini