Antrean Kendaraan di Pelabuhan Merak Mengular ke Tol Tangerang-Merak, Kemacetan Hingga 5 Kilometer

Antrean kendaraan mengular dari Pintu Tol Merak hingga KM 93 Tol Tangerang-Merak atu sekira 5 kilometer.

Hairul Alwan
Kamis, 28 April 2022 | 09:46 WIB
Antrean Kendaraan di Pelabuhan Merak Mengular ke Tol Tangerang-Merak, Kemacetan Hingga 5 Kilometer
Antrean kendaraan pemudik via Pelabuhan Merak mengular hingga Tol Tangerang-Merak, Kamis (28/4/2022). [Suara.com/Firasat Nikmatullah]

"Tapi kalo kita evaluasi dari kemarin dibandingkan dengan yang berangkat dari sini sumbu tiga dibandingkan dengan yang berangkat dari sumatera itu lebih banyak yang dari sumatera," tambahnya.

Pada kesempatan itu, Ia juga menuturkan bahwa dalam pengamanan arus mudik lebaran tahun 2022, pihaknya telah menerapkan tiga zona, diantaranya hijau, kuning dan merah.

"Zona hijau itu berarti situasinya normal. Jadi, polisi dan intansi terkait hanya berjaga jaga saja, karena situasinya normal," ucapnya.

"Sedangkan zona kuning berarti terjadi peningkatan volume dan akan mengalami keterlambatan. Nah, disitu menjadi tanggung jawab mutlak di daerah merak ini Polres Cilegon," sambungnya.

Baca Juga:14 Cewek Open BO dan 6 Pria Hidung Belang Diamankan di Setu Tangsel, Digerebek Saat Razia Indekos

Berbeda dengan zona merah, jika zona merah telah terjadi maka akan diambil oleh Polda Banten. Dimana, zona merah itu bisa terjadi ketika di Pelabuhan Merak, Banten hingga Tol Merak mengalami peningkatan volume.

"Nah, tadi ketika pukul 03.30 WIB sampai pukul 04.00 WIB itu zona merah," ungkapnya.

Kontributor : Firasat Nikmatullah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak