SuaraBanten.id - Sejumlah pemudik mengeluhkan proses bongkar muat kapal di Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Banten yang lambat. Lantaran hal tersebut tak sedikit pemudik yang memutusan untuk memarkirkan kendaraannya di bahu jalan
Karenanya, antreaan kendaraan jalur menuju Pelabuhan Merak, Banten terpantau padat. Kepadatan bahkan terjadi hingga Cikuasa Atas, Rabu (27/4/2022) dini hari.
Pantauan SuaraBanten.id dilokasi, tidak sedikit para pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi roda empat dengan sengaja memarkirkan kendaraannya di bahu jalan. Entah untuk sekederkan beristirahat ataupun menghindari kemacetan.
Engkos (47) seorang pemudik asal Kalianda, Lampung dengan sengaja memarkirkan kendaraannya di bahu jalan. Ia mengaku hal itu terpaksa dilakukan untuk menghindari kemacetan.
Baca Juga:Jelang Lebaran, 37 Titik Ruas Jalur Mudik di Kabupaten Tangerang Telah Diperbaiki
"Didepan juga macet bang, jadi berhenti dulu aja," ucap Engkos kepada SuaraBanten.id, Rabu (27/4/2022) dini hari.
Selain menghindari kemacetan, Ia yang juga bersama keluarganya mengaku parkir dibahu jalan untuk beristirahat dan membeli makanan.
"Sekalian makan, kan sekalian istirahat juga," ucapnya.
Senada, Kosasih (34) warga asal Karawang yang hendak pulang ke rumah Ibunya di Pulau Sumatera juga mengaku berhenti dibahu jalan guna menghindari kemacetan.
"Engga parkir disini juga macet mah macet aja mas, noh (sambil menunjuk ke arah kemacetan)," ucapnya.
Baca Juga:Ribuan Liter Minyak Goreng Murah di Polsek Pandeglang Diserbu Warga, Habis Dalam 2 Jam
Bahkan, Ia juga mengatakan jika dirinya tidak diperbolehkan memarkirkan kendaraannya dibahu jalan. Maka, proses bongkar muat kapal di Dermaga Pelabuhan Merak, harus disegerakan.