Gunakan gambar yang menarik, unik, dan warna yang mencolok namun tetap enak dilihat. Jika awal presentasi kamu sudah bagus, maka orang akan tertarik untuk terus memperhatikan presentasi selanjutnya.
2. Gunakan Theme Custom
Gunakan tema atau theme custom dari Power Point. Tentunya Microsoft memiliki tema built-in yang bisa kamu pakai secara gratis. Tetapi jika kamu bosan dan ingin beda, kamu bisa gunakan tema premium ataupun tema gratis dari web penyedia tema Power Point.
Tidak hanya sekedar seperangkat warna dan font pilihan yang menarik, tema-tema ini juga hadir dengan gagasan untuk desain slide. Kamu pun bisa lebih menghemat waktu untuk membuat setiap presentasi dari awal dan fokus pada konten kamu sendiri di placeholder.
Baca Juga:Arsy Lancar Presentasi Bahasa Inggris, Anang Hermansyah dan Ashanty Bangga
3. Menghemat waktu dengan slide master
Slide Master adalah fitur yang menjaga konsistensi elemen-elemen slide seperti font atau gaya tulisan, gambar, warna latar belakang slide, dan lain-lain.
Cara membuat Power Point yang menarik ini bisa membuat kamu lebih hemat waktu karena slide master bisa memberikan template sesuai selera kamu dengan waktu yang lebih singkat.
Dengan begitu, kamu pun tak perlu mengeluarkan energi lebih untuk mengedit setiap slide secara satu per satu karena telah seragam dari awal. Cara membuat Power Point yang menarik ini dapat kamu temukan di menu "view" dengan detail seperti pada gambar.
4. Gunakan Skema Warna atau Color Scheme
Baca Juga:MUDAH! Cara Membuat Animasi di Power Point Pakai Microsoft Power Point
Skema warna sangat tepat untuk menciptakan keharmonisan dan profesionalitas dalam presentasi kamu. Dengan warna yang harmonis, tentu slide kamu akan tampil lebih menarik dan mengundang perhatian. Kamu dapat menggunakan skema dengan menggunakan skema sesuai yang sudah disediakan Power Point.