SuaraBanten.id - 5 artis dapat kado unik hingga bernilai fantastis dari fans mereka masing-masing.
5 artis dapat kado unik hingga bernilai fantastis ini tentu tidak asing lagi di dunia hiburan.
Menjadi publik figur yang digemari para fans tentu menjadi konsekuensi tersendiri bagi para artis. Seringkali, para artis mendapat kado tak terduga dari fans-nya.
Simak 5 artis dapat kado dari fans. Kelima artis itu yakni,Nicholas Saputra, Amanda Manopo, Ariel Tatum, Baim Wong, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar.
Baca Juga:5 Artis Ini Dapat Kado Tak Terduga dari Fans, Amanda Manopo Dapat Tas Mewah
Mendapat kado unik hingga bernilai fantastis, para artis ini bahkan memperoleh kado yang tak terduga dan tidak bisa dinilai dengan taksiran rupiah.
Kira-kira barang apa yang didapatkan para artis ini? Berikut ini sederet artis yang pernah mendapatkan kado dari fans mereka

Fans Nicholas Saputra tampaknya tidak ingin memberikan kado yang biasa-biasa saja untuk idola mereka. Jika biasanya fans memberikan hadiah berupa barang-barang branded, fanbase Ada Apa Dengan Cinta (AADC) justru memberikan sesuatu yang tak ternilai untuk bagi Rangga tersebut.
Melalui unggahan Instagram, Nicholas Saputra memamerkan kado berupa pohon, literally pohon, dari fans. Rupanya pohon tersebut nantinya didonasikan.
Baca Juga:Diminta Refund Oleh Fans, Pihak Aldy Eks CJR Beri Balasan Menohok
Jumlahnya juga menakjubkan yaitu mencapai ratusan. Aktor ganteng kelahiran 1984 itu berterima kasih pada penggemar serta pihak yang telah membantu memfasilitasi kegiatan ini. Ia juga berharap kado pemberian penggemarnya ini bisa menjaga kelestarian hutan.
![Aktris Amanda Manopo saat ditemui awak media di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (9/12). [Suara.com/Alfian Winanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/12/09/73215-amanda-manopo-suaracomalfian-winanto.jpg)
Nama Amanda Manopo semakin melejit berkat penampilannya di sinetron Ikatan Cinta. Aktingnya sebagai Andin membuat penggemar dara cantik kelahiran 1999 itu semakin bertambah.
Amanda rupanya juga sering menerima kado dari fans, mulai dari makanan hingga barang-barang mewah. Belum lama ini, ia bahkan mendapatkan kado mewah dari salah satu penggemarnya.
Melalui Instagram Stories, Amanda Manopo membagikan momen unboxing beberapa hadiah dari penggemar. Salah satu kotak berisi tas mewah berwarna ungu dari rumah mode Gucci sukses membuatnya kaget sekaligus takjub.
Kado mewah itu ternyata dikirim oleh penggemar dari Surabaya. Diketahui bahwa tas tersebut adalah Gucci Multicolor Valentine's Day Exclusive Mini Bag yang dibanderol sekitar Rp16 juta.