Tuding Ceramah Ustaz Adi Hidayat Salah, Begini Respon Umat Katolik

Ustaz Adi Hidayat menuai banyak kecaman, mulai dari netizen hingga Pastor pun geram padanya.

Hairul Alwan
Jum'at, 07 Mei 2021 | 07:15 WIB
Tuding Ceramah Ustaz Adi Hidayat Salah, Begini Respon Umat Katolik
Tangkapan layar Ustaz Adi Hidayat dari YouTube. [YouTube/Adi Hidayat Official]

Pernyataan itu pun langsung membuat Ustaz Adi Hidayat menjadi sorotan dan dikritik oleh banyak pihak.

Salah satu netizen pengguna Twitter yang turut menyoroti pernyataannya, yaitu akun bernama KakekHalal yang secara tegas bahkan mengatakan bahwa ceramah tersebut menyesatkan.

"Saya tegaskan ceramah Ustad Adi Hidayat ini SALAH. TIDAK BENAR umat Katolik pada hari minggu ke gereja menyembah Santo Domingo," cuitnya, Rabu (5/5/2021).

Kendati demikian, akun tersebut menuliskan bahwa ia tidak akan membawa ceramah kontroversi Adi Hidayat tersebut ke ranah hukum.

Baca Juga:Anies Pernah Masuk Gereja, Gus Sahal: Kenapa yang Dikafirkan Gus Miftah Saj

Itu karena menurutnya, mungkin saja Ustaz Adi Hidayat adalah penggemar berat Santo Domingo sehingga ia pun memaklumi.

"Tapi kami tidak akan melaporkan ustadz ini ke @DivHumas_Polri. Kami maklumi dan kami maafkan karena mungkin saja Ustaz Adi Hidayat fans berat sama Santo Domingo."

Di sisi lain, Pastor Postinus Gulö asal Bandung juga kompak menegaskan bahwa ceramah itu tidaklah benar.

Melalui akun media sosial Twitter-nya, ia langsung memberikan penjelasan dan meminta umat Katolik untuk mengampuni ceramah Ustaz Adi Hidayat itu.

"Ada yang tanya: Romo apakah benar kata Bapak Adi Hidayat bahwa umat kristiani ke Gereja untuk menyembah Santo Domingo?" tulisnya via akun PostinusGul.

Baca Juga:Lain Pendapat, Ulama Arab Abdullah bin Sulaiman Bolehkan Salat di Gereja

"Jawab: TIDAK BENAR! Mari kita ampuni beliau, kiranya diberkati Tuhan, menyebarkan kebenaran dan tidak sebaliknya," tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini