SuaraBanten.id - Untuk mengatasi kemacetan di wilayah Periuk, Kota Tangerang khususnya di Jalan Sangego di tepi kali Cisadane Barat. Pemkot Tangerang berencana bakal membuat jalur alternatif di lokasi tersebut.
Pj Wali Kota Tangerang Dr. Nurdin bahkan telah meninjau langsung di sepanjang Jalan Sangego, di tepi Kali Cisadane Barat, Senin (28/10/2024).
Penijauan yang dilakukan Pj Wali Kota Tangerang itu dilakukan sebagai langkah awal rencana pembangunan jalan sepanjang tepi Kali Cisadane Barat. Hal itu dilakukan untuk meningkatkan kapasitas jalan dan mengurangi kemacetan di jam-jam sibuk, terutama pada pagi dan sore hari.
Dr. Nurdin mengatakan, pelebaran jalan di sepanjang Jalan Sangego di tepi Kali Cisadane Barat itu akan menambah lajur yang dapat digunakan sebagai jalur alternatif arah Pintu Air 10.
Baca Juga: Bursa Kerja Keliling Hadirkan Ribuan Lowongan Kerja di Stadion Benteng
"Nantinya, jalan yang diperlebar ini akan berfungsi sebagai lajur alternatif, sehingga dapat mendistribusikan arus lalu-lintas dengan lebih baik," kata Nurdin.
"Dengan adanya lajur baru ini, diharapkan kepadatan kendaraan di Jalan Sangego dapat terurai, sehingga dapat memberikan kenyamanan dan efisiensi bagi para pengguna jalan," ujarnya.
Selain meninjau Jalan Sangego, Nurdin juga melihat proses pelebaran jalan yang telah dibetonisasi di Jalan Moh. Toha, pertigaan Sangiang, Kecamatan Periuk.
"Upaya pelebaran di titik ini bertujuan untuk memperlancar arus kendaraan yang sering mengalami hambatan, terutama pada jam-jam sibuk di wilayah Sangiang dan sekitarnya," tambahnya
Alumnus Universitas Indonesia ini menyebut, peningkatan kualitas infrastruktur jalan adalah salah satu prioritas utama Pemkot Tangerang untuk menciptakan mobilitas yang lancar bagi masyarakat.
Baca Juga: Tiga RW di Tangerang Terendam Banjir Buntut Kali Angke Meluap
"Kami berharap, dengan adanya pelebaran jalan dan penambahan lajur ini, kemacetan yang sering terjadi di wilayah Periuk dapat berkurang, sehingga masyarakat dapat merasakan manfaat langsung dari pembangunan ini," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Bursa Kerja Keliling Hadirkan Ribuan Lowongan Kerja di Stadion Benteng
-
Tiga RW di Tangerang Terendam Banjir Buntut Kali Angke Meluap
-
Pj Wali Kota Tangerang Sambangi Ponpes Terbakar di Batuceper, Respon Cepat dan Salurkan Bantuan
-
Tinjau Proses PPDB SMPN, Pj Wali Kota Tangerang Pastikan Keamanan dan Kelancaran Sistem Zonasi
-
Dr. Nurdin: Kota Tangerang Punya Banyak Keunggulan dan Kemudahan Investasi
Terpopuler
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- 6 Pilihan HP RAM 12 GB Dibawah Rp2 Juta: Baterai Jumbo, Performa Ngebut Dijamin Anti Lag!
- Polemik Ijazah Jokowi Memanas: Anggota DPR Minta Pengkritik Ditangkap, Refly Harun Murka!
- 5 Pilihan Mobil Bekas Honda 3 Baris Tahun Muda, Harga Mulai Rp50 Jutaan
- 5 AC Portable Murah Harga Rp350 Ribuan untuk Kamar Kosan: Dinginnya Juara!
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Hasil RUPS LIB: Liga 1 Super League, Liga 2 Jadi Championship
-
5 Rekomendasi HP Murah Memori 256 GB Harga di Bawah 2 Juta, Terbaik Juli 2025
-
Timnas Putri Indonesia Gagal, Media Asing: PSSI Cuma Pakai Strategi Instan
-
8 Pilihan Sepatu Gunung Hoka: Cengkeraman Lebih Kuat, Mendaki Aman dan Nyaman
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
Terkini
-
Tiga Wisatawan Terseret Ombak Pantai Karangseke Lebak, Dua Orang Tewas
-
Truk Sampah DLHK Tangerang Kebakaran, Diduga Akibat Konsleting
-
Wanita Penjaga BRI Link di Serang Tewas Dipalu di Kepala, Pelaku Gondol Uang Rp10 Juta
-
Saldo DANA Gratis Minggu 6 Juli 2025, Cek 3 Link DANA Kaget dan Tips Anti Kehabisan
-
Ayah Perkosa Anak Kandung di Serang, Korban Digagahi Sejak SD Hingga SMA