SuaraBanten.id - Pemkot Tangerang melalui Bursa Kerja Keliling (BKK) yang dihadirkan Disnaker Kota Tangerang menghadirkan ribuan lowongan kerja. BKK dihadirkan menggunakan mobil si Praja yang akan hadir setiap pekan di Stadion Benteng.
Pj Wali Kota Tangerang, Dr Nurdin yang berkesempatan meninjau BKK menyebut warga Kota Tangerang bisa melihat peluang kerja sambil olahraga di akhir pekan.
"Jadi sambil olahraga, bisa sambil lihat berbagai peluang kerja," kata Pj Wali Kota Tangerang, Dr Nurdin usai meninjau stan BKK di Halaman Stadion Benteng Reborn, Minggu, (14/7/2024).
Berdasarkan data Disnaker Kota Tangerang, saat ini ada sekitar 1000 lebih peluang kerja yang sudah didata dan siap disampaikan kepada masyarakat.
Baca Juga: Mandi Tanpa Pengawasan, Dua Anak Hanyut dan Tewas di Kali Sepatan
Kegiatan ini, sambung Dr. Nurdin, tak lain sebagai salah satu upaya untuk mengurangi angka pengangguran di Kota Tangerang.
"Pertama memasifkan pemanfaatan lowongan kerja, dan memformalkan sektor informal, sehingga sektor-sektor informal di Kota Tangerang bisa naik kelas menjadi pekerja formal," terang Alumnus Universitas Indonesia, dihadapan para awak media yang hadir.
Selain itu, kata Pj, apabila ada event atau keramaian yang disiapkan oleh masyarakat, bisa juga untuk menghubungi Disnaker untuk fasilitasi BKK ini
Pemkot Tangerang juga sedang mempersiapkan program kerja di luar negeri, melalui mekanisme yang formal.
"Ayo manfaatkan Bursa Kerja Online, Bursa Kerja Keliling, dan bagi para pencari kerja yang berminat kerja di luar negeri bisa mengikuti terlebih dulu berbagai kegiatan yang diadakan Disnaker. Kami siapkan jalur formalnya, yaitu melalui Program Kerja di Luar Negeri," tutupnya.
Baca Juga: Polisi Gagalkan Peredaran 20 Kg Sabu di Tangerang, Dikemas Dalam Bungkus Teh Cina
Berita Terkait
-
Mandi Tanpa Pengawasan, Dua Anak Hanyut dan Tewas di Kali Sepatan
-
Polisi Gagalkan Peredaran 20 Kg Sabu di Tangerang, Dikemas Dalam Bungkus Teh Cina
-
Kampung Lentera di Tangerang Buat Handuk Bekas Jadi Pot Berkualitas
-
Warga Tangerang Bisa Konsultasi Hukum Gratis, Catat Waktu dan Lokasinya!
-
4 Kuliner Favorit di Festival Al-Azhom 2024 di Tangerang, Pengunjung Wajib Coba!
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Olahraga Padel Kena Pajak 10 Persen, Kantor Sri Mulyani Buka Suara
-
Sering Kesetrum Jadi Kemungkinan Alasan Ade Armando Dapat Jatah Komisaris PLN Nusantara Power
-
Sosok Chasandra Thenu, Selebgram Ambon Akui Dirinya Pemeran Video Viral 1,6 Menit
-
Harga Emas Antam Kembali Longsor, Kini Dibanderol Rp 1.907.000/Gram
-
Azizah Salsha, Istri Pratama Arhan Dihujat Habis-habisan Promosi Piala Presiden 2025
Terkini
-
Kelebihan Bayar Lahan RSUD dan Puspemkab Tangerang Rp26 Miliar Disorot BPK
-
Ekspor Banten di Smester 1 Capai 3,6 Dolar Amerika
-
17 SPBU di Lebak Banten Tak Terdaftar Sebagai 'Wajib Pajak'
-
Kasus Kekerasan Seksual Marak, Wali Kota Tangsel Minta RT Hingga Camat Turun Tangan
-
Ditinggal Kerja ke Arab Saudi, Gadis 9 Tahun di Serang Dicabuli Pacar Sang Ibu