SuaraBanten.id - Banjir yang terjadi di Desa Koper, Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang, Banten menyebabkan sejumlah petani gagal panen.
Pasalnya, sawah mereka harus mengalami puso akibat diterjang banjir beberapa waktu lalu, kini para petani tengah berduka.
Sawah terendam banjir hingga menyebabkan gagal panen itu nampaknya mendapat perhatian khusus dari Polres Serang. Kini para petani mendapatkan bantuan bibit padi sebanyak 300 kilogram serta puluhan bingkisan sembako.
Pemberian bantuan bibit padi kepada 3 kelompok tani ini dilaksanakan di Pondok Pesantren Salafi Mathlabel Awam di Desa Koper, Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang, Sabtu (11/5/2024).
“Pemberian bantuan bibit padi ini bertujuan membantu meringankan beban petani padi yang gagal panen akibat terdampak bencana alam banjir,” kata Kapolres Serang AKBP Condro Sasongko.
Menurut Condro benih padi yang diberikan pada Gapoktan yaitu jenis Ciherang sebanyak 300 kilogram dalam kemasan 5 kilogram. Dikatakannya, benih padi Ciherang sesuai permintaan kelompok tani karena cocok dengan kondisi persawahan di Desa Koper.
Selain memberikan bibit padi, Kapolres juga memberikan bingkisan sembako kepada para petani yang tergabung dalam Gapoktan dan pengurus serta santri ponpes Mathlabel Awam.
Di tempat yang sama, Kepala Desa Koper Sanajaya mengatakan bahwa bantuan bibit padi baru kali pertama dilakukan oleh seorang Kapolres Serang. Sanajaya mengatakan bahwa petani yang mengalami puso akibat terdampak banjir di Desa Koper sejauh ini belum mendapatkan bantuan bibit dari pemerintah.
Sanajaya juga menjelaskan bahwa di Desa Koper ada 4 kelompok tani. Setiap kelompok tani beranggotakan 30 hingga 6o petani dan masing-masing memiliki garapan sawah seluas 3 hingga 5 hektar.
Baca Juga: Dituding Labrak Aturan Hingga Dipecat, Ini Pembelaan Ketua APDESI Lebak
“Kami berharap kepada ketua kelompok tani untuk segera mendistribusikan bibit padi bantuan Kapolres kepada anggotanya agar segera dimanfaatkan. Kami juga menyampaikan terimakasih kepada bapak Kapolres atas kepedulian pada warga kami,” kata Sanajaya.
Sementara itu, Ketua Kelompok Tani Sri Asih II Alimisri menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolres Serang yang peduli kepada masyarakat petani di Desa Koper dengan membantu memberikan bibit padi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini Turun: Antam Belum Tersedia, Galeri 24 dan UBS Anjlok!
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
Terkini
-
Ratusan Juta Pajak Kendaraan Nunggak, Mobil Para ASN di Serang Kena Stiker Belum Bayar Pajak
-
Pandeglang Mencekam! Hanya Karena Sawit, Pria Ini Tewas Dikeroyok 3 Orang dalam Duel Berdarah
-
Truk Tambang di Banten Kena Jam Malam! Keputusan Gubernur Berlaku Mulai...
-
Stop Main-Main! Wagub Banten Ancam Sikat Tambang Ilegal dan Berizin Nakal: Izin Bukan Tameng
-
Anggaran Rp1 Miliar Lebak Disulap Jadi Harapan Baru: 50 Rumah Tak Layak Huni Diperbaiki