SuaraBanten.id - Seorang ibu muda warga Lingkungan Jombang Kali, Kelurahan Masigit, Kecamatan Jombang, Banten bernama Latifah Ismul Fauziyah (24) tewas tertabrak kereta api barang.
Korban meninggal dunia di perlintasan kereta api lantaran diduga bunuh diri. Kemungkinan tersebut terungkap berdasarkan pesan singkat korban kepada suaminya.
Korban meninggal dunia setelah tertabrak kereta api barang Nomor KAI 2656 di Lingkungan Ketileng, Kelurahan Ketileng, Kecamatan Cilegon sekira pukul 09.50 WIB, Rabu (3/1/2024).
Menurut informasi, korban merupakan ibu rumah tangga yang baru dua pekan lalu melahirkan. Sebelum menabrakan diri ke kereta, korban sempat mengirim pesan ke sang suami.
Almarhumah semasa hidupnya dikenal sebagai pribadi yang baik dan aktif sebagai pesilat di salah satu perguruan silat di Cilegon, Banten saat masih gadis.
Baca Juga: Jelang Pemilu, 3 Pelaku Pengedar Uang Palsu di Pandeglang Diamankan
Muncul dugaan, salah satu penyebab korban bunuh diri di perlintasan kereta api karena mengalami depresi akibat baby blues syndrome pasca melahirkan.
Ketua Jurusan Bimbingan dan Konseling Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta), Evi Afiati menjelaskan fenomena baby blues syndrome sering dialami seorang wanita yang baru selesai persalinan atau melahirkan.
Kata dia, fenomena baby blues syndrome pada ibu yang baru saja melahirkan memiliki persentase yang cukup tinggi. Namun, tak sedikit dari mereka yang tidak menyadarinya.
Fenomena baby blues syndrome itu juga umumnya muncul dalam beberapa hari hingga beberapa minggu setelah melahirkan. Rentang waktu ini bisa bervariasi antara individu satu dan lainnya
"Sebetulnya untuk baby blues ini dapat terjadi sekitar 50-80 persen wanita setelah melahirkan. Artinya, ini tuh angkanya cukup tinggi. Tapi mereka itu kebanyakan tidak paham bahwa mereka ini mengalami baby blues," ungkapnya dikutip dari Bantennews (Jaringan SuaraBanten.id), Rabu (3/1/2024).
Baca Juga: Pesan Terakhir Ibu Muda di Cilegon yang Menabrakan Tubuhnya ke Kereta Api: Jagain Anak Kita Ya!
Kata Evi, setidaknya ada 5 gejala baby blues syndrome yang perlu diketahui bagi seorang wanita, antara lain sering merasa sedih, menangis, mudah tersinggung, dan marah tanpa sebab pasca melahirkan.
Berita Terkait
-
Kompolnas Komentari Mobil Dinas Polisi Isi Bensin di SPBU Ciceri yang Disegel: Dalam Penyidikan..
-
Polda Banten Akui Mobil Dinas Polisi yang Isi Bensin di SPBU Ciceri Milik SPN
-
Mobil Dinas Polisi Isi Bensin di SPBU Ciceri yang Disegel, Polda Banten Angkat Suara
-
Mobil Dinas Polisi Diduga Isi Bensin di SPBU Ciceri yang Jual Pertamax Oplosan
-
Polda Banten Belum Kantongi Hasil Uji Lab Pertamax Oplosan di SPBU Ciceri Serang
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
Solusi Pinjaman Syariah Tanpa Riba, Tenor Panjang dan Plafon Sampai Rp150 Juta!
-
Dear Petinggi BEI, IHSG Memang Rapuh dan Keropos!
-
Harga Emas Antam Berbalik Lompat Tinggi Rp23.000 Hari Ini, Jadi Rp1.777.000/Gram
-
Wall Street Keok, IHSG Diprediksi Melemah Imbas Perang Dagang Trump vs Xi Jinping
-
Megawati dan Prabowo Subianto Akhirnya Bertemu, Begini Respon Jokowi
Terkini
-
Vonis Bebas Eks Kadisperindag Kota Cilegon Dibatalkan Mahkamah Agung
-
Basarnas Hentikan Pencarian Kakek yang Hilang Saat Mencari Melinjo di Hutan Pabuaran
-
Bawaslu Kabupaten Serang Belum Temukan Pelanggaran Kampanye Jelang PSU
-
KPU Kabupaten Serang Evaluasi Ratusan KPPS Jelang Pemungutan Suara Ulang
-
KUR BRI Dukung Suryani, Kartini Modern yang Jadi Pejuang Ekonomi Melalui Usaha Kelontong