SuaraBanten.id - Seorang pengusaha asal Kota Serang, Banten meninggal dunia usai ditusuk orang tidak dikenal, usai pulang Salat Jumat.
Peristiwa penusukan pengusaha Serang itu terjadi pada Jumat (21/10/2022) usai selesai Salat Jumat.
Saat ini personel Polresta Serang Kota bersama Polsek Serang sedang melakukan penyelidikan terkait kasus penusukan yang mengakibatkan pengusaha di Kota Serang meninggal dunia.
“Belum diketahui motif pelaku melakukan aksinya tersebut, hingga saat ini Polsek Serang bersama Satreskrim Polresta Serang Kota sedang melakukan penyelidikan dengan melakukan pengecekan terhadap rekaman CCTV yang ada di lokasi kejadian dan memeriksa saksi-saksi,” ujar Kapolsek Serang, AKP Tedy Heru Murtianto, mengutip dari Bantennews -jaringan Suara.com.
Teddy menjelaskan korban seorang laki-laki berinisial MN (37) seorang wiraswasta yang merupakan warga Lingkungan Kebaharan Mesjid, Kelurahan Lopang, Kecamatan Serang, Kota Serang.
Korban meninggal dunia akibat luka tusukan senjata tajam pada bagian punggung.
“Peristiwa tersebut terjadi pada Jumat (21/10/2022) pukul 13.00 WIB di Jalan Banten Kebaharan Mesjid, Kelurahan Serang, Kota Serang. Awalnya korban pulang melaksanakan salat Jumat di masjid tempat tinggal korban.
Korban berangkat dari rumah menuju masjid menggunakan motor. Dan saat hendak pulang, di perjalanan korban ditusuk dari belakang oleh orang yang belum diketahui sebanyak satu kali dengan menggunakan senjata tajam.
“Sehingga korban mengalami luka sobek pada bagian punggung,” kata Tedy.
Baca Juga: Seorang Wanita Ditusuk Orang Misterius yang Berpura-Pura Sebagai Petugas Sensus
Pelaku setelah melakukan perbuatannya tersebut langsung kabur menggunakan motor. “Selanjutnya korban pergi ke rumah kakak korban yang tidak jauh dari lokasi kejadian.
Korban pingsan di rumah kakaknya tersebut karena kehabisan darah. Kemudian korban dibawa ke rumah sakit terdekat, namun korban meninggal dunia akibat luka tusuk pada bagian punggung,” ujarnya.
Berita Terkait
-
Seorang Wanita Ditusuk Orang Misterius yang Berpura-Pura Sebagai Petugas Sensus
-
Wanita di Bogor Ditusuk OTK Yang Mengaku Petugas Sensus Penduduk, Polisi Langsung Kejar Pelaku
-
Pengusaha Bakal Lesu Terkait Ancaman Pidana Bagi Pasangan Belum Nikah Check-in di Hotel
-
Heboh Kasus Gangguan Ginjal Pada Anak, Dinkes Banten Minta Seluruh Apotek Tidak Jual Obat Demam Anak dalam Bentuk Sirup
-
Tiga Tahun Mengingat Noven Pelajar di Bogor Tewas Ditusuk Kasusnya Tak Terungkap
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
BNN Obrak-Abrik Pabrik Tembakau Sintetis di Tangerang: Waspada, Bahan Baku Ternyata Dibeli Online!
-
LSPR Bawa Anyaman Bambu Buniayu Tangerang Go Internasional
-
Drama Penangkapan Pasutri 'Manusia Kapsul' Pembawa Sabu di Bandara Soetta
-
Tanggapi Penolakan Sampah Tangsel, Sekda Banten: Kota Serang Harus Diskusi dengan Warga
-
4 Spot Wisata Kuliner Hits di Tangsel yang Wajib Kamu Coba Akhir Pekan Ini