SuaraBanten.id - Seorang pengusaha asal Kota Serang, Banten meninggal dunia usai ditusuk orang tidak dikenal, usai pulang Salat Jumat.
Peristiwa penusukan pengusaha Serang itu terjadi pada Jumat (21/10/2022) usai selesai Salat Jumat.
Saat ini personel Polresta Serang Kota bersama Polsek Serang sedang melakukan penyelidikan terkait kasus penusukan yang mengakibatkan pengusaha di Kota Serang meninggal dunia.
“Belum diketahui motif pelaku melakukan aksinya tersebut, hingga saat ini Polsek Serang bersama Satreskrim Polresta Serang Kota sedang melakukan penyelidikan dengan melakukan pengecekan terhadap rekaman CCTV yang ada di lokasi kejadian dan memeriksa saksi-saksi,” ujar Kapolsek Serang, AKP Tedy Heru Murtianto, mengutip dari Bantennews -jaringan Suara.com.
Teddy menjelaskan korban seorang laki-laki berinisial MN (37) seorang wiraswasta yang merupakan warga Lingkungan Kebaharan Mesjid, Kelurahan Lopang, Kecamatan Serang, Kota Serang.
Korban meninggal dunia akibat luka tusukan senjata tajam pada bagian punggung.
“Peristiwa tersebut terjadi pada Jumat (21/10/2022) pukul 13.00 WIB di Jalan Banten Kebaharan Mesjid, Kelurahan Serang, Kota Serang. Awalnya korban pulang melaksanakan salat Jumat di masjid tempat tinggal korban.
Korban berangkat dari rumah menuju masjid menggunakan motor. Dan saat hendak pulang, di perjalanan korban ditusuk dari belakang oleh orang yang belum diketahui sebanyak satu kali dengan menggunakan senjata tajam.
“Sehingga korban mengalami luka sobek pada bagian punggung,” kata Tedy.
Baca Juga: Seorang Wanita Ditusuk Orang Misterius yang Berpura-Pura Sebagai Petugas Sensus
Pelaku setelah melakukan perbuatannya tersebut langsung kabur menggunakan motor. “Selanjutnya korban pergi ke rumah kakak korban yang tidak jauh dari lokasi kejadian.
Korban pingsan di rumah kakaknya tersebut karena kehabisan darah. Kemudian korban dibawa ke rumah sakit terdekat, namun korban meninggal dunia akibat luka tusuk pada bagian punggung,” ujarnya.
Berita Terkait
-
Seorang Wanita Ditusuk Orang Misterius yang Berpura-Pura Sebagai Petugas Sensus
-
Wanita di Bogor Ditusuk OTK Yang Mengaku Petugas Sensus Penduduk, Polisi Langsung Kejar Pelaku
-
Pengusaha Bakal Lesu Terkait Ancaman Pidana Bagi Pasangan Belum Nikah Check-in di Hotel
-
Heboh Kasus Gangguan Ginjal Pada Anak, Dinkes Banten Minta Seluruh Apotek Tidak Jual Obat Demam Anak dalam Bentuk Sirup
-
Tiga Tahun Mengingat Noven Pelajar di Bogor Tewas Ditusuk Kasusnya Tak Terungkap
Terpopuler
- 7 Sunscreen Terbaik untuk Flek Hitam Usia 50 Tahun, Atasi Garis Penuaan
- Sosok Profesor Kampus Singapura yang Sebut Pendidikan Gibran Cuma Setara Kelas 1 SMA
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
Pilihan
-
Stop Lakukan Ini! 5 Kebiasaan Buruk yang Diam-diam Menguras Gaji UMR-mu
-
Pelaku Ritel Wajib Tahu Strategi AI dari Indosat untuk Dominasi Pasar
-
Istri Thom Haye Keram Perut, Jadi Korban Perlakuan Kasar Aparat Keamanan Arab Saudi di Stadion
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Kemera Terbaik, Mudah Tapi Bisa Diandalkan
-
Kontroversi Penalti Kedua Timnas Indonesia, Analis Media Arab Saudi Soroti Wasit
Terkini
-
Pilar Ungkap Fakta Mengejutkan, Robohnya Billboard Raksasa Ciputat Akibat Pelanggaran Serius
-
Sudah Jatuh Tertimpa Tangga! Korban Billboard Raksasa di Tangsel Merana, Harta Ludes Dijarah Maling
-
Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru Kabupaten Serang, Jumat 10 Oktober 2025
-
Rahasia 4 Kemenangan Beruntun Persita: Bukan Soal Pemain Inti, Tapi...
-
Raih Penghargaan Indeks Tempo-IDN Financials 52, BRI Optimistis BRI Tumbuh Berkelanjutan