SuaraBanten.id - Kemacetan panjang 2 kilometer hingga berjam-jam terjadi di Pelabuhan Merak, Banten, Sabtu (23/4/2022).
Sejumlah pemudik nampaknya dibuat kesal dengan kondisi kemacetan parah tersebut. Mereka menilai bahwa PT ASDP Indonesia Ferry belum siap sambut arus mudik Lebaran 2022.
Uye (47) pengendara kendaraan pribadi asal Tangerang mengaku kesal dengan pelayanan yang diberikan oleh pihak ASDP Indonesia Ferry.
Pasalnya, Ia sempat terjebak macet dalam antrian menuju Dermaga Pelabuhan Merak di Cikuasa Atas dan telah mengantri hingga dua jam lebih.
"Ini kendalanya, mungkin ya kurang siapnya ASDP menyambut arus mudik kali ya," kata Uye kepada Suara.com, Sabtu (23/4/2022).
Menurutnya, antrean bisa terjadi karena ketidaksiapan ASDP dalam melakukan pelayanan terhadap calon pengguna jasa.
Dimana, kata Dia, terdapat calon pengguna jasa yang sudah mengantri terlebih dahulu sebelum jadwalnya diberangkatkan.
"Mungkin ini juga dalam arti kata yang berangkat jam 10 pagi dateng telat iyakan, terus yang berangkat jam 3 sore udah kecepetan datangnya, seperti itu," ucapnya dengan nada kesal.
Meski demikian, Uye masih berharap pihak ASDP kedepannya bisa memberikan solusi. Sehingga, kata Dia, hal serupa tidak terjadi di Pelabuhan Merak, Banten.
Senada, Imron (34) warga asal Pandeglang yang hendak menyebarang ke Bandar Lampung turut terjebak dalam antrean akibat ketidaksesuaian mengantre dalam jadwal pemberangkatan.
Baca Juga: Jadwal Salat dan Imsakiyah Jakarta Hari Ini 24 April 2022
"Ini kan baru H-10, belum H-3 dan Hari H, kalo bisa sih harus sudah ada solusinya kedepan, biar engga begini lagi," ujarnya.
Berita Terkait
-
Antisipasi Kemacetan Arus Balik Lebaran, Korlantas Polri Tambah Pasukan
-
Half Rotten Meriahkan Jakarta Lebaran Fair 2025
-
Jumlah Pemudik Turun, Rano Karno: Mungkin karena Ekonomi
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Pengamat: Perluasan Layanan Transjabodetabek Membantu Mengurangi Kendaraan Pribadi ke Kota Jakarta
Tag
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
Mees Hilgers Dituduh Pura-pura Cedera, Pengamat Pasang Badan
-
Anthony Elanga, Sang Mantan Hancurkan Manchester United
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
Terkini
-
Antisipasi Kepadatan Libur Lebaran, Jalur Wisata Menuju Pantai Anyer Diterapkan One Way
-
BRI Imbau: Waspada Modus Penipuan Siber Selama Lebaran 2025
-
Sinergi BRI dan Komunitas Lokal dalam Restorasi Ekosistem Laut Gili Matra
-
Lebaran 2025 Lebih Mudah dengan Transaksi BRImo yang Cepat Sekaligus Aman
-
Lebaran Tanpa Khawatir, 1 Juta AgenBRILink BRI Tangani Transaksi dan Pembayaran