Scroll untuk membaca artikel
Hairul Alwan
Jum'at, 18 Juni 2021 | 07:55 WIB
Ustaz Abdul Somad menjelaskan tentang hukum merokok (YouTube/ Sunarto Ato Sastromiharjo)

SuaraBanten.id - Usai disebut ustaz murtad oleh Husin Shihab, Ustaz Abdul Somad (UAS) kembali mendapat komentar pedas atas ceramahnya. Kritik pedas Politisi, Teddy Gusnaidi ke Ustaz Abdul Somad menyebut 'Anjing lebih terhormat'.

Teddy Gusnaidi sindir UAS soal ceramahnya. Teddy Gusnaidi sebut anjing lebih baik dibandingkan UAS lantaran anjing bisa menjaga keamanan dan kenyamanan

Karenanya, ia menilai anjing lebih terhormat dibanding manusia yang sibuk merusak keamanan dan kenyamanan orang lain.

“Anjing bisa menjaga keamanan dan kenyamanan, lebih terhormat daripada manusia yang sibuk merusak keamanan dan kenyamanan,” tulis Teddy Gusnaidi.

Baca Juga: Kritik Tokoh NU Soal Ulama Dorong Poligami: Dia Tak Paham Islam

Lewat cuitannya itu, Teddy juga menyertakan foto tangkapan layar pemberitaan berjudul ‘UAS: Siapa yang Pelihara Anjing, Satu Hari Amalnya Dikurangi Sebesar Bukit Uhud’.

Sebelumnya diberitakan, Husin Shihab sebut Ustaz Abdul Somad murtad. Ustaz Abdul Somad murtad terhadap ajaran Alquran. Husin Shihab sebut anjing Ashabul Khafi masuk surga.

Husin Shihab merespon ceramah UAS yang menyatakan orang yang memelihara anjing akan dikurangi pahala sebesar Gunung Uhud.

“UAS ini masuk kategori ustad yang murtad terhadap ajaran yang ada di Alquran,” katanya melalui akun Twitter HusinShihab Rabu (16/6/2021).

Kata Husin Shihab, dalam Alquran dijelaskan bahwa Ashabul Kahfi memelihara anjing.

Baca Juga: Viral Perempuan Pacaran dan Tidur Sama Suami Orang, Nangis Pas Ditinggal Pergi

“Dijelaskan dalam Alquran Ashabul Kahfi memelihara anjing,” Husin Shihab.

Dalam beberapa riwayat, lanjut Husin Shihab, anjing Ashabul Kahfi dikisahkan masuk surga.

“Bahkan di beberapa riwayat disebutkan bahwa anjing Ashabul Kahfi masuk surga karna setia melindungi mereka yang beriman kepadaNya,” jelasnya.

Load More