SuaraBanten.id - Pemerintah Kota Serang melalui Peraturan Daerah (Perda) Kesejahteraan Lansia akan membentuk sejumlah lembaga dengan tujuan membantu kesejahteraan para lansia, di antaranya adalah Karang Lansia.
Walikota Serang Syafrudin mengatakan, pembentukan karang lansia upaya untuk mengembangkan potensi diri dan kesejahteraan lansia.
“Dalam Perda Kesejahteraan Lansia, diatur pembentukan lembaga-lembaga yang mendukung peningkatan kesejahteraan sosial para lanjut usia, seperti pembentukan posyandu lansia, komisi daerah lansia dan karang lansia,” ujarnya, Selasa(5/1/2021).
Ia menyebut, pembentukan karang lansia untuk memberikan hak yang sama bagi para lansia dengan memberikan kesempatan untuk berpartisipasi aktif membangun kesejahteraan bersama.
“Lansia mempunyai hak yang sama dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Dan sebagai penghormatan dan penghargaan kepada lansia, diberikan hak untuk meningkatkan kesejahteraan sosial, salah satunya dengan memberikan wadah karang lansia,” ujarnya, melansir Bantennews (jaringan Suara.com)
Lebih lanjut, Syafrudin menyebut, lembaga terkait diharapkan bisa menjadi wadah aspiratif bagi para lansia, sehingga para lansia dapat menyampaikan berbagai saran dan masukannya kepada pemerintah.
“Seperti melakukan koordinasi pelaksanaan kesejahteraan masyarakat, memberikan saran dan pertimbangan kepada kepala daerah dalam menyusun kebijakan upaya peningkatan kesejahteraan sosial,” ucapnya.
Penjabat Sekretaris Daerah Kota Serang Nanang Saefudin menuturkan, fungsi dari karang lansia sendiri tidak jauh berbeda dengan karang taruna. Hanya saja, kegiatan dan keanggotaan khusus hanya bagi lansia.
“Tidak akan jauh berbeda dengan karang taruna. Namun tentunya akan disesuaikan dengan kondisi para lansia. Dari namanya juga kan jelas, itu wadah khusus lansia saja. Nanti leading sectornya ada di Dinsos,” tutupnya.
Baca Juga: Walikota Serang Menyayangkan Ada Oknum Lakukan Pungli Rp150 Ribu ke PKL
Berita Terkait
-
Pasien Covid-19 di Kota Serang Tembus Seribu, Didominasi Perempuan
-
Lansia di Pluit Tewas Menggelantung, Ponakan Sempat Terima Chat WA Almarhum
-
Masuk Babak Baru, John Kei Segera Disidangkan di PN Jakarta Barat
-
Wisatawan Penuhi Wisata MBS, Jumlah Capai Ribuan Pengunjung Dalam Sehari
-
Terjadi Lonjakan Pengunjung, Bukit Waruwangi Padarincang Serang Ditutup
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Bogor dan Serang Kompak 'Tutup Pintu' untuk Sampah Kiriman Tangsel
-
Awal Tahun yang Kelam bagi Kades Sidamukti: Jadi Tersangka Korupsi Usai Tilap Uang Negara Rp500 Juta
-
Khianati Kepercayaan Majikan, ART Asal Lampung Nekat Culik Bayi Demi Tebusan Hutang
-
Kawasan Baduy Dalam Ditutup untuk Wisatawan Selama 3 Bulan Mulai 20 Januari 2026
-
Hanya 4 Menit Sampai Rumah, Politisi PKS Cilegon Tak Sangka Panggilan Video Jadi Kabar Duka Anaknya