SuaraBanten.id - Sebagaimana tertuang dalam instruksi Kementrian Kesehatan (Kemenkes) RI, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Serang akan memberikan vaksin Covid-19 kepada 5.000 tenaga kesehatan (Nakes).
Meski demikian, juru bicara (Jubir) vaksinasi Kabupaten Serang, Agus Sukmayadi menyampaikan, terkait vaksin Covid-19 yang akan diberikan masih belum dapat dipastikan.
Tidak hanya informasi produk vaksin, terkait anggaran yang akan digunakan untuk vaksin Covid-19 juga belum dapat dipastikan.
“Sampai saat ini kita masih diintruksikan sosialisasi pentingnya vaksin kepada Nakes,” kata Agus saat dihubungi wartawan, Senin (21/12/2020).
Terkait lokasi pemberian vaksin, Agus mengaku telah menyediakan fasilitas Yayasan Kesehatan (Fasyankes) yang memenuhi syarat.
“Kita juga sudah melakukan pelatihan pemberian vaksin dengan berbagai metode, termasuk webinar. Vaksin akan dilakukan di Fasyankes yang telah memenuhi syarat seperti sarana dan tenaga vaksinator terlatih,” ujarnya, melansir Bantenhits (jaringan Suara.com).
Pria yang menjabat Kepala Rinas Kesehatan Kabupaten Serang ini menegaskan, nakes yang sudah pernah terpapar Covid-19 tidak bisa diberikan vaksin.
“Untuk waktunya tidak bisa diperkirakan, hingga keluar data kesehatan Nakes tersebut dapat dilakukan pemberian vaksin,” tandasnya.
Baca Juga: Pemkab Lebak Pastikan Tak Anggarkan APBD Untuk Vaksin Covid-19
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
-
Belasan Warga Badui Tewas Digigit Ular Tanah, Apa Kendalanya?
-
Cek Jadwal KRL Rangkasbitung-Tanah Abang 2 Januari 2026: Kejar Kereta Pagi Biar Weekend Lebih Cepat
-
Destinasi Wisata Religi Terpopuler di Banten untuk Awali Tahun 2026 dengan Berkah
-
Melipir ke Cipanas Lebak! Ini 3 Hidden Gem Wisata Alam untuk Liburan Akhir Tahun 2025