SuaraBanten.id - Anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara atau KPPS dipecat karena memberikan bingkisan Benyamin-Pilar ke Sejarahwan Bonnie Triyana. Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan merupakan calon wali kota dan wakil wali kota Tangerang Selatan.
Pemecatan KPPS diungkapkan oleh Komisioner Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Tangsel M Taufiq Mizan. Anggota KPPS yang dipecat itu bernama Jaya.
Jaya mendapat bingkisan tersebut dari Ibu RT tempat Bonnie Triyana tinggal. Si Bu RT itu menitipkan bingkisan Benyamin-Pilar untuk dibagikan ke masyarakat.
"KPPS yang mengantarkan C6 sudah dipecat. Hanya satu orang, anggota lain tidak tahu. Kalau hasil investigasi dan klarifikasi yang bersangkutan mengaku tas itu berwarna biru polos tanpa gambar apapun. Titipan dari oknum Bu RT," kata Taufiq saat dikonfirmasi melalui telepon, Senin (7/12/2020).
Jaya tidak mengetahui isi dalam bingkisan tersebut dan langsung mengantarkannya ke masyarakat, salah satunya Bonnie Triyana. Kemudian, Bonnie menggunggah ke akun ke twitternya lalu viral.
Meski begitu, lanjut Taufiq, ulah Jaya itu tak dapat ditolelir. Sehingga pihaknya langsung memberi sanksi tegas berupa pemecatan.
"Kalau kita maklumi, tidak dipecat. Tetapi karena tidak kita maklumi maka kita pecat. Asas rasionalitasnya tercederai, netralitas tergadai, azas integritas sudah tidak bisa kita berikan amanah sebagai petugas di tingkat KPPS," tutur Taufiq.
Dia membantah, bahwa KPPS yang dipecat itu merupakan tim pemenangan atau relawan dari paslon 3 Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan.
"Bukan (tim pemenangan). Dari awal sudah kita skrining dan kita minta kontrol Bawaslu. Misalkan ada foto deklarasi di mana pun kita tidak pakai. Jadi dari sisi perekrutan sudah tidak ada masalah. Pas lagi pelaksanaan surat C6, kok ada begitu," katanya berkilah.
Baca Juga: 3.831 Polisi Jaga Pencoblosan Pilkada Banten Serentak 9 Desember 2020
Taufiq pun enggan memaparkan sosok Bu RT yang jadi biang kerok bingkisan Benyamin-Pilar sehingga membuat Jaya dipecat sebagai KPPS.
"Oknum Bu RT itu ranah Bawaslu untuk menyelidiki lebih lanjut. Yang jelas ranah KPU ketika melihat anggota yang melanggar kode etik, langsung diberhentikan tidak hormat dan mengganti dengan yang lain," pungkasnya.
Sebelumnya diberitakan, ramainya bingkisian berisi surat pemberitahuan mencoblos dan mug serta brosur program paslon nomor urut 3 Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan itu ditulis oleh Bonnie Triyana melalui akun twitternya, 6 Desember 2020 lalu.
Dalam cuitannya, Bonnie yang merupakan sejarawan itu menulis, dirinya baru mendapat bingkisan surat C untuk memilih di Pilkada Tangerang Selatan.
"Barusan dikasih formulir C6 untuk ikut memilih dalam Pilkada Tangerang Selatan. Yang bagiin nitip bingkisan sambil bilang "Ini ada titipan dari Pak Benyamin". Saya tinggal di Residence One, BSD. Tolong @BaswasluTangsel bertindak," tulis Bonnie seperti dikutip dari cuittan di akun twitternya.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Benyamin Davnie: Kritik Mahasiswa adalah Energi, Kami Berpacu dengan Waktu Benahi Sampah Tangsel
-
Akselerasi Ekonomi Hijau, Wali Kota Tangsel Pacu 100 Hari Pembenahan Sampah Terintegrasi
-
Benyamin Davnie: Krisis Sampah Tangsel Momentum Transisi Menuju Teknologi PSEL
-
Angka Putus Sekolah Pandeglang Tinggi, Bonnie Ingatkan Orang Tua Pendidikan Kunci Masa Depan
-
Viral Tumpukan Sampah Ciputat Akhirnya Diangkut, Pemkot Tangsel Siapkan Solusi PSEL
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
BNN Obrak-Abrik Pabrik Tembakau Sintetis di Tangerang: Waspada, Bahan Baku Ternyata Dibeli Online!
-
LSPR Bawa Anyaman Bambu Buniayu Tangerang Go Internasional
-
Drama Penangkapan Pasutri 'Manusia Kapsul' Pembawa Sabu di Bandara Soetta
-
Tanggapi Penolakan Sampah Tangsel, Sekda Banten: Kota Serang Harus Diskusi dengan Warga
-
4 Spot Wisata Kuliner Hits di Tangsel yang Wajib Kamu Coba Akhir Pekan Ini